Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Cuan Terus! Ini Rekomendasi Saham RAJA Milik Suami Puan Maharani

Saham emiten gas alam Rukun Raharja (RAJA), milik suami Puan Maharani, berpotensi mencetak peningkatan kinerja.
Fasilitas infrastruktur gas PT Rukun Raharja Tbk. (RAJA)./raja.co.id
Fasilitas infrastruktur gas PT Rukun Raharja Tbk. (RAJA)./raja.co.id

Bisnis.com, JAKARTA — Saham emiten gas alam, PT Rukun Raharja Tbk. (RAJA) menjadi salah satu saham yang patut dipertimbangkan investor karena pertumbuhan kinerja meningkat signifikan.

Tim Analis Samuel Sekuritas, Muhammad Farras Farhan dan Muhammad Gibran menjelaskan, pertumbuhan tahunan RAJA di kuartal II/2022 diproyeksikan cukup tajam, dan masih dapat menggali potensi dari sejumlah proyek yang akan digarap.

“Potensi masa depan saham RAJA tidak boleh dianggap enteng, dengan enam proyek baru yang akan dijalankan, RAJA berpotensi meraup pendapatan yang sangat besar di masa depan,” papar mereka dalam riset yang dikutip, Sabtu (13/8/2022).

Pada kuartal I/2022, RAJA membukukan laba bersih senilai US$1,9 juta, meningkat 28 persen dari proyeksi analis. 

Peningkatan kinerja RAJA juga didukung oleh kenaikan volume distribusi gas yang 12,6 juta MMBtu. 

Sementara itu, 6 proyek yang sedang digarap RAJA hingga 2026 mendatang akan menghabiskan anggaran belanja modal atau capex senilai US$269 juta.

Beberapa proyek tersebut berpotensi mencetak pendapatan besar, seperti akuisisi PT Krakatau Tirta Industri yang diperkirakan dapat menyumbang 44,1 persen dari laba bersih RAJA pada 2023.

Selain itu, ada tender pengadaan pipa bahan bakar yang berpotensi menyumbang 13,4 persen proyeksi laba bersih 2026.

"Jika diasumsikan semua proyek tersebut berjalan lancar, RAJA berpeluang meraup laba bersih yang naik 79 persen lebih tinggi dari estimasi kami, membuat proyeksi awal kami sangat konservatif,” imbuh analis.

Otomatis, dia mengatakan rekomendasi saham RAJA pun meningkat. Target harga saham RAJA menjadi Rp1.500, dari sebelumnya Rp1.300.

Kenaikan target harga saham mengindikasikan EV/EBITDA tahun 2023 sebesar 8,9 kali dengan catatan tetap ada risiko eksekusi proyek yang menyertai.

Sebagai informasi, Rukun Raharja termasuk perusahaan milik suami Puan Maharani, Happy Hapsoro, dengan kepemilikan saham RAJA sebesar 28,52 persen atau sebanyak 1.205.491.300 saham. 

Merujuk pada data Bursa Efek Indonesia (BEI), pada perdagangan akhir pekan, Jumat (12/8/2022) saham RAJA ditutup di level harga Rp1.125 pe sahamnya, naik 4,65 persen atau setara 50 poin.

Secara year-to-date, saham RAJA terbang 508,11 persen dari posisi harga awal Rp185 per saham.

Bahkan, saham RAJA pun sempat dihentikan sementara oleh BEI alias mendapat suspensi untuk cooling down pada Juli 2022.

RAJA rutin membagikan dividen sejak 5 tahun terakhir dan tidak pernah absen meski terkena imbas Covid-19.

Direktur Rukun Raharja, Oka Lesmana menyampaikan kinerja perseroan membaik secara tahunan di tengah pandemi. Untuk tahun buku 2021, RAJA membagikan dividen Rp29,5 miliar atau senilai Rp6,98 per saham.

“Perseroan tercatat tak pernah absen membagi dividen selama 5 tahun terakhir dan jumlah dividen yang dibagikan tahun ini paling tinggi dibanding tahun-tahun sebelumnya,” katanya, Rabu (22/6/2022).

RAJA tercatat membukukan laba tahun berjalan yang dapat diatribusikan kepada entitas induk mencapai US$2,25 juta atau tumbuh 61,87 persen secara tahunan dari US$1,39 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper