Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

10 Saham Top Gainers 11 April 2022, GOTO Urutan Berapa?

Saham PT WIR ASIA Tbk. memimpin deretan saham top gainers  setelah ditutup melonjak 24,55 persen ke level Rp685 per saham.
Pengunjung beraktivitas di depan papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (23/2/2022). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Pengunjung beraktivitas di depan papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (23/2/2022). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA – Sejumlah saham mencatatkan penguatan paling signifikan di saat Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah tipis hari ini, Senin (11/4/2022).

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI) saham PT WIR ASIA Tbk. memimpin deretan saham dengan penguatan terbesar atau top gainers  setelah ditutup melonjak 24,55 persen ke level Rp685 per saham.

WIRG kembali menyentuh batas auto reject atas (ARA) 6 hari berturut-turut. Saham WIRG telah menguat 307,74 persen dari harga IPO di Rp168 per saham.

Selanjutnya saham PT Cipta Selera Murni Tbk. (CSMI) yang menguat hingga 24,44 persen ke level Rp3.360 per saham, disusul PT Indonesia Transport & Infrastructure Tbk. (IATA) yang menguat 21,19 persen.

Kemudian, PT Inti Bangun Sejahtera Tbk. (IBST) m,menguat 14,62 persen, disusul PT Fuji Finance Indonesia Tbk. (FUJI) yang naik 14,29 persen. Adapun saham PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk. (GOTO) yang baru saja melantai di bursa hari ini masuk di jajaran top gainers setelah menguat 13,02 persen.

Sementara itu, IHSG ditutup di zona merah melemah tipis 0,1 persen atau 7,04 poin ke level 7.203,79. IHSG sempat menguat ke level all time high intraday di level 7.355,3.

Sebanyak 154 saham menguat, 412 saham melemah, dan 128 saham stagnan. Namun, seiring masuknya PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk. (GOTO), kapitalisasi pasar bursa naik menjadi Rp9.401,63 triliun.

Adapun, investor asing tercatat masih melakukan aksi beli bersih atau net foreign buy di seluruh pasar mencapai Rp932,03 miliar. Saham PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. (TLKM) tercatat paling banyak diburu asing dengan net buy mencapai Rp161,2 miliar membuat sahamnya dapat bertahan di zona hijau naik 0,22 persen ke harga 4.590.

10 Saham Top Gainers, 11 April 2022
Kode Saham Harga Sebelumnya Harga Penutupan Perubahan (%)

WIRG

550

685

24,55

CSMI

2.700

3.360

24,44

IATA

236

286

21,19

IBST

6.500

7.450

14,62

FUJI

525

600

14,29

RDTX

7.000

7.975

13,93

GOTO

338

382

13,02

NPGF

94

105

11,70

SMDR

1.745

1.925

10,32

TMAS

550

685

10,31

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper