Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Aneka Gas (AGII) Jalin Kerja Sama dengan Timah (TINS) di Proyek Smelter

Aneka Gas Industri melalui entitas usahanya PT Samator Gas Industri menandatangani kontrak kerja sama berjangka untuk periode 12 tahun dengan PT Timah Tbk. (TINS).
Stasiun pengisian gas milik PT Aneka Gas Industri Tbk./anekagas.com
Stasiun pengisian gas milik PT Aneka Gas Industri Tbk./anekagas.com

Bisnis.com, JAKARTA - Emiten terafiliasi Grup Saratoga, PT Aneka Gas Industri Tbk. (AGII) melakukan kerja sama dengan BUMN PT Timah Tbk. (TINS)

Direktur Utama Aneka Gas Industri Rachmat Harsono mengatakan perseroan melalui entitas usahanya PT Samator Gas Industri menandatangani kontrak kerja sama berjangka untuk periode 12 tahun dengan PT Timah Tbk. (TINS).

Dalam kerjasama itu, emiten berkode saham AGII itu akan menyediakan pasokan gas industri yang dibutuhkan dalam proyek pengembangan smelter pemurnian timah berteknologi TSL Ausmelt Furnace milik TINS di Bangka Belitung.

Dia menilai, pembangunan pabrik untuk suplai gas oksigen itu merupakan indikator yang kuat bahwa proses industrialisasi di bidang sumber daya alam pasca pandemi Covid-19 saat ini telah berlangsung dengan baik

“Hal ini juga sejalan dengan strategi dan usaha AGII dalam semakin memperkuat posisi kami sebagai market leader dengan mengembangkan bisnis di sektor on-site plant atau captive,” ujar Rachmat dikutip dari keterangan resminya, Rabu (26/5/2021).

Adapun, AGII memegang 99,91 persen saham SGI. Hingga Maret 2021, AGII mengoperasikan 53 pabrik gas industri dan 105 filling station di 27 provinsi di Indonesia.

Per Febaruari 2021, pemegang saham utama AGII ialah PT Samator 40,54 persen, PT Aneka Mega Energi 25 persen, dan PT Saratoga Investama Sedaya 7,838 persen. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Finna U. Ulfah
Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper