Bisnis.com, JAKARTA— Indeks harga saham gabungan berhasil menguat empat sesi beruntun seiring dengan respons Undang Undang Cipta Kerja. Di sisi lain, investor asing cenderung melakukan aksi beli.
IHSG mampu bertahan di zona hijau dengan menguat 0,70 persen atau 34,81 poin ke level 5.039,142 sampai dengan penutupan perdagangan Kamis (8/10/2020). Sebanyak 243 saham menguat, 184 terkoreksi, dan 280 stagnan pada sesi perdagangan.
Investor asing cenderung melakukan aksi beli. Mengutip data Bursa Efek Indonesia, net buy investor asing hari ini mencapai Rp49,94 miliar.
Data Bloomberg menunjukkan IHSG telah menguat dalam empat sesi pekan kedua Oktober 2020. Kenaikan sepanjang periode itu yakni 0,65 persen, 0,82 persen, 0,10 persen, dan 0,70 persen.
Analis Binaartha Sekuritas Muhammad Nafan Aji Gusta Utama mengatakan ada beberapa faktor pendongkrak laju IHSG. Salah satunya dampak dari pengesahan Rancangan Undang Undang Cipta Kerja menjadi Undang Undang (UU) awal pekan ini.
“Euforia pengesahan RUU omnibus law menjadi UU masih kuat,” ujarnya kepada Bisnis, Kamis (8/10/2020).
Baca Juga
Di sisi lain, dilaporkan bahwa demo penolakan omnibus law sejak disahkan menjadi UU pada awal pekan ini masih terus berlanjut. Kericuhan terjadi di sejumlah titik bahkan hingga beberapa ratus meter dari Istana Negara.
Selain omnibus law, Nafan mengatakan kontraksi terhadap kinerja penjualan ritel di tanah air mereda. Pasar menurutnya juga mengapresiasi kinerja penjualan ritel di Tanah Air.