Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Awal Oktober IHSG Kembali ke 4.900, Saham BULL Diborong Asing

Pada pukul 09.00 WIB, IHSG naik 0,83 persen atau 40,24 poin menjadi 4.910,28. Terpantau 138 saham menguat, 26 saham melemah, dan 86 saham stagnan.
Pengunjung memotret papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (14/9/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Pengunjung memotret papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (14/9/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menguat pada perdagangan Kamis (1/10/2020).

Pada pukul 09.00 WIB, IHSG naik 0,83 persen atau 40,24 poin menjadi 4.910,28. Terpantau 138 saham menguat, 26 saham melemah, dan 86 saham stagnan.

Saham BULL kembali menjadi yang paling banyak dibeli investor asing dengan net buy Rp25,1 miliar.

Head of Research Reliance Sekuritas Indonesia Lanjar Nafi menjelaskan bahwa IHSG bergerak kembali bearish mendekati area support sekitar 4.816. Indikator Stokastik bergerak bullish momentum setelah golden-cross dengan Indikator MACD yang undervalue dan histogram yang bergerak menuju area positif.

“Indikator MFI bullish reversal dengan indikator RSI yang mulai terlihat menjenuh sehingga secara teknikal IHSG berpotensi menguat setelah melakukan pengujian support resistance 4.816–4.970,” paparnya.

Analis Binaartha Sekuritas Muhammad Nafan Aji Gusta Utama menjelaskan bahwa indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup melemah 0,19 persen ke level 4.870,04 pada Rabu (30/9/2020). Berdasarkan rasio fibonacci, support dan resistance memiliki kisaran level 4.778,71 hingga 4.975,54.

Nafan mengatakan MACD, Stokastik, dan RSI telah menunjukkan sinyal negatif berdasarkan indikator. Di sisi lain, terlihat pola three black crows candlestick patter.

“Mengindikasikan adanya potensi pelemahan lanjutan pada pergerakan IHSG,” tulisnya dalam riset yang dikutip, Kamis (1/10/2020).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper