Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

10 Saham Paling Buntung 22 Juli, TALF Merosot 6,98 Persen

Saham PT Tunas Alfin Tbk. mencatat penurunan harga terdalam pada perdagangan hari ini, Rabu (22/7/2020).
Pengunjung melintas di dekat papan layar elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Senin (22/6/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Pengunjung melintas di dekat papan layar elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Senin (22/6/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA – Saham PT Tunas Alfin Tbk. mencatat penurunan harga terdalam pada perdagangan hari ini, Rabu (22/7/2020).

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), saham emiten bersandi TALF tersebut memimpin daftar pelemahan harga saham terbesar (top losers) dengan ditutup merosot 6,98 persen ke level Rp240 per saham.

Mengekor pelemahan TALF adalah saham PT Pakuan Tbk. (UANG) yang ditutup terkoreksi 6,94 persen ke level Rp456 per saham, berikut sejumlah saham lain yang juga turun hampir 7 persen (lihat tabel).

Sementara itu, pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di level 5.110,19 dengan koreksi tipis 0,09 persen atau 4,52 poin dari level penutupan perdagangan sebelumnya.

Pada perdagangan Selasa (21/7/2020), IHSG mampu berakhir di level 5.114,71 dengan kenaikan tajam 1,26 persen atau 63,6 poin, mematahkan koreksi yang dibukukan dua hari perdagangan berturut-turut sebelumnya.

Sebelum ditutup di zona merah, pergerakan indeks terpantau sempat zig-zag antara teritori positif dan negatif bahkan menembus level 5.140. Sepanjang perdagangan Rabu, IHSG bergerak fluktuatif dalam kisaran 5.099,57 – 5.142,04.

Sebanyak 6 dari 10 sektor pada IHSG ditutup melemah, dipimpin aneka industri (-1,19 persen) dan properti (-0,7 persen). Empat sektor lainnya mampu menguat, dipimpin pertambangan (+0,45 persen) dan infrastruktur (+0,36 persen).

Saham PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI) dan PT HM Sampoerna Tbk. (HMSP) yang masing-masing turun 1,6 persen dan 2,5 persen menjadi penekan utama IHSG.

Di sisi lain, saham PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BMRI) dan PT Kalbe Farma Tbk. (KLBF) yang naik 2,4 persen dan 3,6 persen masing-masing menjadi pendorong utama sekaligus membatasi besarnya koreksi IHSG.

Berikut adalah perincian 10 saham dengan penurunan harga terbesar atau Top Losers hari ini:

Saham

Harga Sebelumnya (Rp)

Harga Penutupan Hari Ini (Rp)

Perubahan (persen)

TALF

258

240

-6,98

(18 poin)

UANG

490

456

-6,94

(34 poin)

GLOB

160

149

-6,88

(11 poin)

DUTI

5.325

4.960

-6,85

(365 poin)

ITIC

805

750

-6,83

(55 poin)

AKPI

410

382

-6,83

(28 poin)

SOSS

412

384

-6,80

(28 poin)

CASA

356

332

-6,74

(24 poin)

KEJU

1.125

1.050

-6,67

(75 poin)

BBHI

151

141

-6,62

(10 poin)

Sumber: BEI

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper