Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

IHSG Sepekan: Ini 10 Saham Top Gainers pada 17-21 Februari 2020

Saham PT Andalan Sakti Primaindo Tbk. mencatatkan peningkatan tertinggi pada perdagangan pekan ini, sepekan ini, 17 Februari – 21 Februari 2020.
Karyawan melintas didekat layar monitor perdagangan Indeks Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (17/2/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Karyawan melintas didekat layar monitor perdagangan Indeks Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (17/2/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA - Sejumlah saham mencatatkan peningkatan kinerja secara signifikan di tengah penguatan tipis Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada pekan ini yang mencapai 0,26 persen.

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI) yang dikutip Bisnis, Sabtu (22/2/2020), saham Andalan Sakti Primaindo Tbk. mencatatkan peningkatan tertinggi pada perdagangan pekan ini.

Harga saham emiten dengan kode ASPI itu melonjak 178,10 persen menjadi Rp292 per lembar. Pada akhir pekan lalu, perusahaan yang bergerak pada sektor properti ini mencatatkan harga saham sebesar Rp105 per lembar saham.

Bank Oke Indonesia Tbk. menyusul jejak ASPI dengan catatan harga saham yang melonjak 64,85 persen menjadi Rp272 per lembar saham dari pekan lalu yang sebesar Rp165 per lembar saham.

Pada posisi ketiga, Dewata Freightinternational Tbk. mencatatkan harga saham yang melonjak 62,11 persen menjadi Rp154 per lembar saham. Keempat, Siantar Top Tbk. dengan kenaikan harga saham 55,17 persen menjadi Rp9.000 per lembar saham dari pekan lalu yang sebesar Rp5.800 per lembar saham.

Posisi kelima diisi Indo Straits Tbk. dengan kenaikan harga saham 37,68 persen menjadi Rp95 per lembar saham. Keenam, Dwi Guna Laksana Tbk. dengan kenaikan harga saham 35,68 persen menjadi Rp270 per lembar saham.

Harga saham Trisula Textile Industries Tbk. juga mencatatkan kenaikan 32,73 persen menjadi Rp730 per lembar saham. Selanjutnya, posisi kedelapan, Sunson Textile Manufacturer Tbk. dengan kenaikan harga saham 30,37 persen menjadi Rp498 per lembar saham.

Saham berikutnya yakni Wilton Makmur Indonesia Tbk. dengan kenaikan harga saham 29,41 persen menjadi Rp264 per lembar saham. Terakhir, Baramulti Suksessarana Tbk. dengan kenaikan harga saham 25,54 persen menjadi Rp2.310 per lembar saham.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper