Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Gelar RUPSLB, Antam (ANTM) Cari Pengganti Fachrul Razi

Mantan Komisaris Utama Aneka Tambang Fachrul Razi telah diangkat sebagai Menteri Agama Republik Indonesia pada 23 Oktober 2019.
Antam melakukan paparan publik perusahaan di Bursa Efek Indonesia pada Selasa (21/8/2019)./Istimewa
Antam melakukan paparan publik perusahaan di Bursa Efek Indonesia pada Selasa (21/8/2019)./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - PT Aneka Tambang Tbk. mengumumkan rencana untuk menggelar rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) pada 19 Desember 2019.

Sekretaris Perusahaan Aneka Tambang, Kunto Hendrapawoko menjelaskan bahwa agenda yang akan dibahas dalam RUPSLB tersebut terkait dengan kekosongan posisi komisaris utama perseroan.

Pasalnya, Komisaris Utama Aneka Tambang Fachrul Razi telah diangkat sebagai Menteri Agama Republik Indonesia pada 23 Oktober 2019.

Sebelumnya, Manajemen Aneka Tambang mengumumkan bahwa Fachrul Razi tidak lagi menjabat sebagai Komisaris Utama perseroan sejak tanggal pengangkatannya sebagai Menteri Agama Republik Indonesia, sesuai dengan anggaran dasar perusahaan dan peraturan perundangan yang berlaku.

"Mengenai mata acara, perseroan akan menyampaikannya dalam iklan pemanggilan rapat pada Rabu, 27 November 2019," ujarnya kepada Bisnis, Selasa (12/11/2019).

Dalam keterangannya, Kunto tidak menyebutkan adanya agenda terkait dengan perubahan susunan dewan direksi perseroan.

Kabar perubahan susunan dewan direksi mencuat setelah nama Direktur Utama Antam, Arie Prabowo Ariotedjo, disebut akan menempati posisi Direktur Utama perusahaan induk Holding BUMN pertambangan, yaitu MIND ID.

Hingga saat ini, Arie masih tercatat aktif sebagai Direktur Utama Aneka Tambang sejak 2 Mei 2017.

Sebelum duduk sebagai bos Antam, Arie pernah menjabat sebagai Direktur Utama PT Medco Energi Mining Internasional (2008-2016) dan Direktur Niaga PT Bukit Asam (Persero) Tbk. (2016-2017).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhammad Ridwan
Editor : Ana Noviani

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper