Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Wika Beton (WTON) Bakal Lepas Saham Treasury

PT Wijaya Karya Beton Tbk. memiliki saham simpanan atau treasury stock 377,15 juta lembar. Batas pelepasan 4,33% dari modal itu yakni pada November 2019.
Direktur Utama PT Wijaya Karya Beton Tbk Hadian Pramudita (ketiga kiri) bersama jajaran direksi dan komisaris memotong kue berbentuk beton saat perayaan HUT ke-22 perseroan, di Jakarta, Selasa (19/3/2019)./BisnisEndang Muchtar
Direktur Utama PT Wijaya Karya Beton Tbk Hadian Pramudita (ketiga kiri) bersama jajaran direksi dan komisaris memotong kue berbentuk beton saat perayaan HUT ke-22 perseroan, di Jakarta, Selasa (19/3/2019)./BisnisEndang Muchtar

Bisnis.com, JAKARTA — PT Wijaya Karya Beton Tbk. tengah bersiap melepas saham treasury perseroan pada Oktober 2019 sebagai salah satu sumber pendanaan belanja modal tahun ini.

Direktur Keuangan Wijaya Karya Beton Imam Sudiyono mengatakan salah satu opsi penggalangan dana yang akan segera ditempuh perseroan yakni pelepasan saham treasury. Menurutnya, perseroan telah melakukan non deal roadshow (NDR) untuk aksi korporasi tersebut.

“Kami targetkan Oktober 2019. Investor yang sudah pegang saham Wijaya Karya Beton atau baru tetapi mayoritas institusi,” ujarnya di Jakarta, Rabu (21/8/2019).

Imam menggambarkan harga pelepasan treasury stock menurut ketentuan yakni 90 hari rata-rata yang lebih tinggi. Pihaknya menggambarkan untuk rata-rata di hari ini, Rabu (21/8/2019), berada di level Rp560 per saham.

Sebagai catatan, emiten berkode saham WTON itu memiliki saham simpanan atau treasury stock 377,15 juta lembar. Batas pelepasan 4,33% dari modal itu yakni pada November 2019.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ana Noviani

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper