Bisnis.com, JAKARTA—PT Toba Bara Sejahtera Tbk. (TOBA) akan membagikan dividen tunai untuk tahun buku 2014 sebesar US$6,41 juta.
Jumlah tersebut setara dengan 35% dari total laba bersih yang diperoleh perseroan batu bara tersebut sepanjang 2014 lalu, Rp18,32 juta.
Dari perolehan laba tersebut, sebesar US$183.273 digunakan untuk penyisihan cadangan, sedangkan US$11,28 juta menjadi laba ditahan.
“Untuk per lembar sahamnya masih belum bisa disebutkan, karena harus diubah dalam rupiah dulu. Seharinya pemegang diuntungkan karena secara rupiah akan lebih besar,” kata Direktur Keuangan Toba Bara Sejahtera Pandu Sjahrir usai rapat umum pemegang saham, Kamis (16/4/2015).
Dalam RUPS juga disebutkan bahwa perseroan telah memanfaatkan dana hasil dari penawaran umum perdana (initial public offering/IPO) sebesar Rp350,75 miliar. Hingga akhir 2014, jumlah sisa dana hasil IPO sebesar Rp10,67 miliar. []