Bisnis.com, JAKARTA – Bursa saham AS bergerak menguat menyusul data penjualan ritel negeri itu naik untuk pertama kalinya setelah tiga bulan dan tingkat pengangguran semakin turun.
Indeks Dow Jones Industrial Average (DJIA) saat dibuka pada perdagangan Kamis (13/3/2014) berada di level 16.341,55. Pada pukul 09.44 waktu New York, Indeks tersebut berada di level 16.383,55 atau menguat 0,27%.
Sementara itu, indeks Standard&Poor (S&P)500 dibuka pada level 1.869,06, dan pada pukul 09.31 waktu New York, indeks itu menyentuh angka 1.872,38 atau menguat 0,22%.
Randy Frederick, Managing Director untuk seksi Trading dan Derivatives di Charles Schwab, mengatakan data terbaru mengenai naiknya penjualan ritel dan turunnya tingkat pengangguran di AS membawa sentimen positif di pasar.
“Pasar sedang dalam situasi yang kondusif dimana secara domestik kami mencapai rekor-rekor kenaikan baru, dan memang tidak banyak hal yang bisa membuat pasar bergerak makin tinggi,” ungkapnya seperti dilansir Bloomberg, Kamis (13/3/2014).