Bisnis.com, JAKARTA--PT Unilever Indonesia Tbk. (UNVR) akan membagikan dividen tunai sebesar Rp371 per saham untuk tahun buku 2013 yang rencananya akan dibagikan pada 15 Juli 2014.
Presiden Direktur Unilever Maurits Lalisang menjelaskan sebelumnya perseroan telah membagikan dividen interim sebanyaj Rp330 per saham pada 12 Desember 2013 sehingga total dividen yang dibagikan sebesar Rp701 per saham.
"Untuk total pay out ratio sama seperti tahun-tahun sebelumnya sebesar 100%, dan jumlah tahun ini naik Rp67 per saham dibandingkan dengan tahun buku sebelumnya," ujarnya saat paparan publik di Jakarta, Rabu (4/6/2014).
Adapun, sepanjang tahun lalu perseroan mencatat penjualan bersih sebesar Rp30,8 triliun atau tumbuh 12,7% dibandingkan dengan tahun sebelumnya, sedangkan laba bersih naik 10,6% menjadi Rp5,35 triliun.
Sementara itu, sepanjang kuartal I/2014, PT Unilever Indonesia Tbk. (UNVR) mencatatkan laba yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar Rp1,36 triliun atau turun tipis 4,9% dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp1,43 triliun.
Meski laba turun, penjualan bersih perseroan naik 15,17% menjadi Rp8,72 triliun, harga pokok penjualan juga naik menjadi Rp4,51 triliun dan laba kotor naik 8,41% menjadi Rp4,2 triliun.
Sementara itu, liabilitas perseroan turun sebesar 4,34% menjadi Rp8,69 triliun per 31 Maret 2014 dari Rp9,09 triliun pada periode yang sama tahun lalu. Ekuitas juga naik menjadi Rp5,61 triliun.
Unilever Bagi Dividen Rp371 per Saham
PT Unilever Indonesia Tbk. (UNVR) akan membagikan dividen tunai sebesar Rp371 per saham untuk tahun buku 2013 yang rencananya akan dibagikan pada 15 Juli 2014.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Nenden Sekar Arum
Editor : Ismail Fahmi
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
5 jam yang lalu
Mandiri Sekuritas Pasang Target IHSG 8.150 pada 2025
6 jam yang lalu