Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Strategi Golden Energy Mines (GEMS) Genjot Produksi Batu Bara

Golden Energy Mines (GEMS) menyiapkan beberapa strategi untuk mendukung kinerja hingga akhir tahun 2024.
Suasana kunjungan Sinarmas ke redaksi  Bisnis Indonesia di Jakarta, Senin (3/4/2023). Bisnis/Abdurachman
Suasana kunjungan Sinarmas ke redaksi Bisnis Indonesia di Jakarta, Senin (3/4/2023). Bisnis/Abdurachman

Bisnis.com, JAKARTA - Emiten batu bara Grup Sinarmas, PT Golden Energy Mines Tbk. (GEMS) menyampaikan telah menyiapkan strategi untuk menggenjot produksi batu bara hingga akhir tahun 2024. 

Corporate Secretary Golden Energy Mines Sudin menjelaskan di semester II/2024, GEMS akan tetap berfokus pada cost leadership dan tetap mempertahankan target capaian produksi sesuai dengan rencana awal. 

"Strategi kami dengan melakukan pembelanjaan sesuai dengan prinsip cost consciousness, dan menjaga kas perseroan dengan hati-hati," kata Sudin, Senin (24/6/2024).  

Selain itu, lanjut Sudin, untuk mengantisipasi risiko yang akan terjadi ke depan, GEMS menerapkan perhitungan proyeksi secara keseluruhan. Perhitungan tersebut baik terhadap aktivitas operasional, pendanaan, maupun aktivitas investasi dengan memperhitungkan kondisi saat ini maupun ke depan. 

Seperti diketahui, GEMS menargetkan produksi batu bara sebesar 50 juta ton sepanjang tahun 2024. Target produksi ini naik dari realisasi produksi batu bara GEMS sepanjang tahun 2023 yang sebesar 42 juta ton. 

Sementara itu, hingga akhir kuartal I/2024, GEMS memproduksi batu bara sebesar 12,96 juta ton. Penjualan batu bara GEMS pada kuartal I/2024 mencapai 13,04 juta ton. 

GEMS juga menganggarkan belanja modal sebesar US$60 juta atau sekitar Rp942,3 miliar untuk tahun ini. 

Belanja modal ini rencananya akan digunakan GEMS untuk mendukung kinerja operasional selama 2024, seperti fasilitas pelabuhan, hauling road, serta fasilitas pendukung kinerja operasional lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper