Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Cek Film-film Terlaris Penyumbang Pendapatan MD Pictures (FILM) di 2023

Emiten rumah produksi PT MD Pictures Tbk. (FILM) memproduksi sejumlah film sepanjang tahun 2023. Jumlah penonton bahkan bisa menembus 1 juta orang.
MD Pictures. Cek Film-film Terlaris Penyumbang Pendapatan MD Pictures (FILM) di 2023 /Youtube
MD Pictures. Cek Film-film Terlaris Penyumbang Pendapatan MD Pictures (FILM) di 2023 /Youtube

Bisnis.com, JAKARTA -- Emiten rumah produksi PT MD Pictures Tbk. (FILM) memproduksi sejumlah film sepanjang tahun 2023. Beberapa film tersebut bahkan mencatatkan jumlah penonton di atas 1 juta penonton sepanjang tahun 2023. 

Berdasarkan data dari Filmindonesia.or.id, terdapat beberapa film besutan rumah produksi MD Pictures yang mencatatkan jumlah penonton di atas 1 juta pada tahun lalu. Salah satu film MD Pictures bahkan menempati posisi puncak film terlaris pada tahun lalu. 

Beberapa film yang diproduksi MD Pictures (FILM) menjadi film terlaris sepanjang tahun 2023.

Film MD Pictures dengan jumlah penonton terbanyak pada 2023 adalah Sewu Dino, dengan jumlah penonton 4,88 juta penonton. Selain film tersebut, dua film lainnya yakni Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul, dan Layangan Putus the Movie juga menjadi film MD Pictures yang ditonton lebih dari 1 juta penonton sepanjang 2023. 

Film Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul mencatatkan jumlah penonton 1,65 juta penonton, sementara Layangan Putus the Movie mencatatkan jumlah penonton sebanyak 1,02 juta penonton sepanjang 2023. 

Meski demikian, MD Pictures belum mampu mengulangi kesuksesan film KKN di Desa Penari yang tayang pada 2022. Film tersebut menjadi film horor yang ditonton oleh lebih dari 9 juta peninton pada 2022.

Adapun dengan hasil tersebut, emiten milik Manoj Dhamoo Punjabi ini mencatatkan penjualan sebesar Rp369,5 miliar pada 2023, turun 15,41% dibanding tahun 2022 sebesar Rp436,8 miliar.

Turunnya penjualan ini salah satunya diakibatkan oleh turunnya pendapatan penjualan film layar lebar menjadi Rp148,27 miliar di tahun 2023, dari Rp305,3 miliar di tahun 2022. Sementara itu, penjualan film secara digital tercatat naik menjadi Rp177,4 miliar di 2023, dari Rp76,6 miliar di 2022. 

Di sisi lain, penjualan film di stasiun televisi juga turun menjadi Rp2,31 miliar, dari Rp11,25 miliar secara tahunan atau year on year (yoy). Begitu juga dengan penjualan film melalui DVD dan VCD yang turun menjadi Rp546 juta, dari Rp1,05 miliar secara tahunan. 

Sementara itu, pendapatan lain-lain dari MD Pictures adalah sebesar Rp9,35 miliar. Apabila diakumulasikan, maka total penjualan film MD Pictures mencapai Rp337,9 miliar di tahun 2023, turun dari 2022 sebesar Rp394,3 miliar. 

Di sisi lain, penjualan dari sewa bangunan meningkat menjadi Rp28,7 miliar, dari tahun 2022 yang sebesar Rp26,8 miliar. Adapun penjualan dari sewa alat shooting turun menjadi Rp2,85 miliar di 2023, dari Rp15,7 miliar di tahun 2022. 

Pendapatan yang turun ini juga membuat laba bersih MD Pictures sepanjang 2023 juga ikut tergerus 39,6% menjadi Rp96,6 miliar. Pada tahun sebelumnya, yakni 2022 FILM, mencatatkan laba bersih Rp159,9 miliar. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper