Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Saham CUAN Prajogo Pangestu Dibuka Anjlok setelah Lepas Suspensi dan Melonjak 6.000%

Saham PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk. (CUAN) milik Prajogo Pangestu dibuka anjlok setelah lepas suspensi saham mulai hari ini.
Saham PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk. (CUAN) milik Prajogo Pangestu dibuka anjlok setelah lepas suspensi saham mulai hari ini. /baritopacific
Saham PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk. (CUAN) milik Prajogo Pangestu dibuka anjlok setelah lepas suspensi saham mulai hari ini. /baritopacific

Bisnis.com, JAKARTA - Saham PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk. (CUAN) milik Prajogo Pangestu dibuka anjlok setelah lepas suspensi saham mulai hari ini, Selasa (16/1/2024).

Saham CUAN turun 9,87% atau 1.325 poin menjadi Rp12.100 per pukul 09.07 WIB. Total transaksi mencapai Rp8,7 miliar dengan volume perdagangan saham 721.200.

Sebagai informasi, Bursa Ffek Indonesia (BEI) membuka suspensi saham PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk. (CUAN) setelah digembok sejak pertengahan Desember tahun 2023.

Kepala Divisi Pengawasan Transaksi BEI Yulianto Aji Sadono dan Kepala Divisi Pengaturan dan Operasional Perdagangan BEI Pande Made Kusuma mengatakan dalam pengumumannya suspensi saham CUAN dibuka di pasar reguler dan pasar tunai mulai sesi I pada 16 Januari 2023.

"Suspensi atas perdagangan saham CUAN di pasar reguler dan pasar tunai dibuka kembali mulai perdagangan sesi I pada tanggal 16 Januari 2024," kata Bursa, Senin (15/1/2024).

Bursa juga menuturkan pembukaan suspensi ini dilakukan setelah BEI melakukan penilaian pada saham CUAN. Bursa tercatat melakukan suspensi saham CUAN sejak 18 Desember 2023.

CUAN melantai di Bursa Efek Indonesia setelah IPO pada 8 Maret 2023 di harga Rp220 per saham. Saham emiten batu bara tersebut melesat 6.002% ke level Rp13.425 per saham pada 18 Desember 2023.

CUAN menjadi saham dengan kenaikan tertinggi pada 2023. CUAN bahkan berkontribusi mendorong IHSG hingga 55,51 poin dengan kapitalisasi pasarnya yang melesat menjadi Rp151 triliun. 

Lonjakan saham CUAN membuatnya disuspensi sebanyak 5 kali sejak resmi melantai di BEI yakni pada 15 Agustus 2023, 18 Agustus 2023, 7 November 2023, 10 November 2023, dan 19 Desember 2023.

Adapun ketika disuspensi, saham CUAN tercatat berada pada level Rp13.425 per saham. CUAN memiliki kapitalisasi pasar sebesar Rp150,9 triliun.

Saham CUAN saat ini dikendalikan oleh Prajogo Pangestu dengan kepemilikan sebesar 9,56 miliar atau setara 85,07% kepemilikan. Selain Prajogo, saham CUAN juga dimiliki oleh Erwin Ciputra dengan kepemilikan 800.000 saham atau setara 0,007% kepemilikan, dan Michael dengan jumlah saham 72.100 atau setara 0,0006% kepemilikan.

Adapun porsi kepemilikan masyarakat di saham CUAN adalah sebanyak 14,9% saham atau setara 1,67 miliar saham. Per 31 Desember 2023, saham CUAN tercatat dimiliki oleh 2.967 pihak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper