Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Alva Milik Indika Energy (INDY) Pertimbangkan Peluang IPO di BEI

Tidak menutup kemungkinan bagi IMG anak usaha Indika Energy (INDY) selaku produsen motor listrik Alva untuk meraup penggalangan dana melalui IPO.
Pekerja beraktivitas di pabrik perakitan motor listrik Alva di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Rabu (20/9/2023)/Bisnis/Arief Hermawan P.
Pekerja beraktivitas di pabrik perakitan motor listrik Alva di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Rabu (20/9/2023)/Bisnis/Arief Hermawan P.

Bisnis.com, JAKARTA - Emiten tambang terdiversifikasi PT Indika Energy Tbk. (INDY) mempertimbangkan peluang untuk entitas anaknya, PT Ilectra Motor Group (IMG) yang merupakan produsen motor listrik Alva, untuk melantai di Bursa melalui penawaran umum perdana (intial public offering/IPO) saham. 

Direktur dan Group Chief Investment Officer INDY sekaligus Presiden Direktur IMG, Purbaja Pantja mengatakan, tidak menutup kemungkinan bagi IMG selaku produsen motor listrik Alva untuk meraup penggalangan dana melalui IPO ke depannya.

"Kalau kami cerita di ujungnya, tentunya buat suatu korporasi untuk mengarah ke sana atau IPO menjadi sesuatu yang sangat dimungkinkan dan harus kami pikirkan," ujar Purbaja saat ditemui di Pabrik Motor Listrik Alva di Cikarang, Jawa Barat pada Rabu, (20/9/2023).

Kendati demikian, menurutnya untuk menjadi sebuah perusahaan publik tentu membutuhkan proses yang tidak singkat, mengingat PT Ilectra Motor Group baru saja didirikan pada 2022 lalu.

"Tapi apakah kami sudah sampai di taraf itu? Menurut saya belum, karena perusahaan kami juga masih muda. Karena menurut peraturan yang berlaku, perusahaan harus punya laporan keuangan tiga tahun, dan kami saja belum," kata dia.

Mengacu Buku Panduan Go Public (IPO) Bursa Efek Indonesia (BEI), salah satu syarat untuk sebuah perusahaan mencatatkan saham di papan utama yaitu memiliki laporan keuangan auditan lebih dari tiga tahun. 

Selain itu syarat lainnya yakni memiliki operasional pada core business yang sama lebih dari 36 bulan, dan membukukan laba usaha pada 1 tahun buku terakhir.

"Meskipun untuk saat ini belum ada target kapan untuk melantai di Bursa, tapi kami cita-citanya akan ke arah sana [IPO]," pungkas Purbaja.

Sebagai informasi, PT Ilectra Motor Group (IMG) merupakan perusahaan patungan antara Indika Energy, Alpha JWC Ventures, dan Horizons Ventures di sektor kendaraan listrik yang perdana diumumkan pada 20 Mei 2022.

Berkolaborasi membangun fasilitas dan ekosistem kendaraan listrik, kala itu IMG menghimpun dana sebesar US$7,5 juta dari Alpha JWC Ventures dan Horizon Ventures, serta US$7,5 juta lainnya dari investasi ekuitas tambahan Indika Energy. Alhasil, secara total, IMG meraup pendanaan seri A sebesar US$15 juta atau sekitar Rp225 miliar (asumsi kurs Rp15.000 per dolar AS).

Teranyar, pada Agustus 2023 lalu, IMG juga telah menyelesaikan penggalangan dana Seri B, dengan total hingga US$50 juta atau sekitar Rp750 miliar.

Putaran pendanaan ini mencakup semua investor terdahulu yang dipimpin oleh Horizons Ventures. Sedangkan investor yang baru mencakup HH-CTBC Partnership L.P. (Foxconn Co-GP Fund), yang bersama dengan Horizon Ventures dan Indika Energy, menjadi investor terbesar hingga saat ini.

Pendanaan tersebut akan digunakan untuk mengembangkan fasilitas pabrik, ekspansi diler, dan pengembangan motor listrik Alva. Sejauh ini, IMG memiliki dua model motor listrik yakni Alva One dan Alva Cervo yang dirakit di Pabrik Cikarang, Jawa Barat yang memilki kapasitas produksi 100.000 unit per tahun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rizqi Rajendra
Editor : Farid Firdaus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper