Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

IHSG Dipredikasi Mampu Lanjutkan Penguatan, Simak Saham AISA, ITMG, SMGR dan SRTG

MNC Sekuritas mempediksi IHSG berpeluang melanjutkan penguatan hingga ke posisi 7.023 pada perdagangan hari ini, Selasa (3/1/2023).
Pegawai mengamati layar yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di PT Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Kamis (27/10/2022). Bisnis/Himawan L Nugraha
Pegawai mengamati layar yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di PT Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Kamis (27/10/2022). Bisnis/Himawan L Nugraha

Bisnis.com, JAKARTA – Indeks Harga Saha Gabungan (IHSG) diproyeksi berpeluang menguat kea rah 6.937 hingga 7.023 pada perdagangan hari ini, Senin (3/1/2023) setelah sebelumnya ditutup menguat tipis sebesar 0,0053 persen.

Tim Riset MNC Sekuritas menjelaskan IHSG ditutup flat ke 6,850 pada perdagangan kemarin (2/1/2023), meskipun sempat terkoreksi namun masih tertahan oleh MA20-nya.

“Selama IHSG masih mampu bergerak di atas 6,715 sebagai supportnya, maka posisi IHSG masih berada pada bagian dari wave (y) dari wave [x], sehingga apabila terkoreksi diperkirakan akan cenderung terbatas untuk menguji 6,760-6,797 terlebih dahulu, selanjutnya IHSG masih berpeluang menguat ke arah 6,932-7,023,” jelas MNC Sekuritas dalam riset harian, Selasa (3/1/2022).

Namun demikian, Tim Riset mengimbau investor untuk waspadai akan adanya koreksi dari IHSG yang cukup agresif apabila IHSG break support 6.715.

“Level support IHSG yaitu 6.715, 6.693 dan level resistance di angka 6.955, 7.094,” jelasnya.

Seiring dengan prediksi IHSG yang menguat, berikut beberapa saham pilihan MNC Sekuritas.

AISA - Buy on Weakness

AISA ditutup menguat 1,4 persen ke 145 dan masih disertai munculnya volume pembelian. Posisi AISA saat ini diperkirakan sedang berada pada bagian dari wave 5 dari wave (C) dari wave [B], sehingga meskipun kembali terkoreksi diperkirakan akan cenderung terbatas dan berpeluang menguat kembali.

Buy on Weakness: 137-140

Target Price: 156, 168

Stoploss: below 135

 

ITMG - Buy on Weakness

ITMG ditutup menguat 1,5 persen ke 39.600 dan masih tertahan oleh MA60. Selama ITMG tidak terkoreksi ke bawah 38,600 sebagai stoplossnya, maka posisi ITMG saat ini sedang berada di awal wave (iii) dari wave [iii] pada label biru, sehingga ITMG berpeluang melanjutkan peguatannya.

Buy on Weakness: 39.375-39.00

Target Price: 41.900, 43.850

Stoploss: below 38,600

SMGR - Buy on Weakness

SMGR ditutup menguat 0,8 persen ke 6.625 pada perdagangan kemarin. Kami perkirakan, posisi SMGR masih berada pada bagian dari wave [v] dari wave C, sehingga SMGR masih akan terkoreksi terlebih dahulu dan dapat dimanfaatkan untuk BoW.

Buy on Weakness: 6.350-6.500

Target Price: 6.925, 7.300

Stoploss: below 6.200

 

SRTG - Buy on Weakness

SRTG ditutup terkoreksi 2,4 persen ke 2.470 dan disertai dengan volume penjualan yang cukup tinggi. Kami perkirakan, posisi SRTG sedang berada di akhir wave [ii] dari wave C, sehingga koreksi SRTG akan cenderung terbatas dan berpeluang menguat kembali.

Buy on Weakness: 2.380-2.420

Target Price: 2.570, 2.680

Stoploss: below 2.310

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Artha Adventy
Editor : Ibad Durrohman

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper