Bisnis.com, JAKARTA – Perusahaan Grup Salim PT Indolife Pensiontama, pemegang saham emiten properti PT Metropolitan Land Tbk. (MTLA), mengumumkan divestasi sebagian saham MTLA sebesar 13,4 juta lembar saham.
Berdasarkan keterbukaan informasi perseroan, Indolife melepas 13,4 juta lembar saham atau 0,18 persen saham MTLA dengan harga Rp356 per saham.
Dengan transaksi tersebut, kepemilikan saham Indolife di MTLA berubah dari 388,56 juta saham atau 5,08 persen menjadi 375,16 persen atau 4,90 persen.
Corporate Secretary Metropolitan Land Olivia Surodjo mengatakan bahwa penjualan saham dilakukan untuk divestasi. Dari transaksi tersebut Indolife juga memperoleh Rp4,77 miliar.
Sebelumnya, pada sebulan lalu, tepatnya 9 Agustus 2022, perusahaan Grup Salim tersebut baru membeli saham MTLA sebanyak 71,5 juta lembar dengan harga Rp350 atau senilai Rp25,02 miliar.
Dari transaksi tersebut, kepemilikan saham Indolife di MTLA sempat naik dari 4,14 persen menjadi 5,08 persen. Usai divestasi tersebut, saham MTLA terpantau stagnan pada akhir perdagangan Jumat (9/9/2022), bertengger di Rp372 per saham.
Baca Juga
Kendati stagnan, sepanjang tahun berjalan harga saham MTLA turun 19,13 persen. Namun, jika dibandingkan dengan setahun lalu, harga sahamnya naik 16,25 persen.