Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

IHSG Melesat Lanjutkan Penguatan, Asing Incar BBRI, BBCA, dan ADMR

IHSG sempat menyentuh level level all time high di 7.142,52 sesaat setelah dibuka.
Pengunjung beraktivitas di depan papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (23/2/2022). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Pengunjung beraktivitas di depan papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (23/2/2022). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menguat ke zona hijau pagi ini, Selasa (5/4/2022).

Berdasarkan data Bloomberg, IHSG menguat 0,27 persen menjadi 7.135,34 pada Selasa (5/4/2022) pukul 09.01 WIB. Sesaat setelah perdagangan dibuka, indeks sempat menyentuh level tertinggi 7.142,52 dan level terendah 7.122,73.

Sebanyak 222 saham menguat, 63 saham melemah, dan 222 saham diperdagangkan stagnan pagi ini. Kapitalisasi pasar di Bursa Efek Indonesia tercatat Rp8.993,58 triliun.

Investor asing melakukan aksi beli bersih senilai Rp59,5 miliar di awal perdagangan. Saham PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI) menjadi saham yang paling banyak diborong investor asing pagi ini senilai Rp30,8 miliar. Harga saham BBRI naik 0,43 persen menjadi Rp4.720.

Selanjutnya saham PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) juga menjadi saham terbanyak kedua yang dibeli asing senilai Rp5,4 miliar. Harga saham BBCA stagnan atau tidak berubah dari harga penutupan kemarin.

Saham PT Adaro Minerals Indonesia Tbk. (ADMR) juga menjadi sasaran aksi beli investor asing yakni senilai Rp5,1 miliar. Harga saham ADMR tercatat naik ke level Rp2.450 per saham.

Sebelumnya, Analis NH Korindo Sekuritas Dimas Pratama mengatakan, penguatan indeks terjadi di dalam negeri. Menurut Dimas, hal ini membuat pasar terus mencermati sinyal resesi yang datang dari pasar obligasi pemerintah AS, serta kenaikan harga minyak mentah yang bisa memicu inflasi lebih tinggi.

“NHKSI Research memproyeksikan IHSG bergerak upward hari ini, dengan rentang kisaran 7.000 hingga 7.200,” tulis Dimas dalam riset hariannya, dikutip Selasa (5/4/2022).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper