Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Saham dan Pegerakan IHSG Hari Ini, Senin 4 April 2022

Laporan mengenai rekomendasi saham dan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan, Senin 4 April 2022.
Pengunjung beraktivitas di depan papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (23/2/2022). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Pengunjung beraktivitas di depan papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (23/2/2022). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA – Laporan mengenai rekomendasi saham dan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan, Senin 4 April 2022.

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi terus pada jalur pemecahan rekor all time high (ATH), begitu pula pada perdagangan awal pekan, Senin (4/4/2022) esok hari.

Berdasarkan data Bloomberg, pada Jumat (1/4/2022), IHSG parkir pada posisi 7.078,76 atau naik 0,1 persen. IHSG ditutup menguat  tipis setelah sempat bergerak melemah sepanjang hari.

Penguatan  didorong bursa saham global yang juga melemah akibat ketegangan Rusia-Ukraina yang semakin memanas meskipun sempat membicarakan perjanjian damai sebelumnya.

CEO Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya menilai IHSG maaih bakal bergerak dalam rentang 6.940-- 7.099. Pergerakan IHSG terlihat kembali mencetak rekor ATH pada penutupan perdagangan akhir pekan lalu, Jumat (1/4/2022).

"Hingga saat ini pergerakan IHSG masih akan cenderung bergerak menguat terbatas namun keseriusan kenaikan akan terlihat jika IHSG mampu ditutup di atas level ATH secara beruntun," urainya dalam riset, Minggu (3/4/2022).

Menurutnya, capital inflow yang masih mengalir deras masuk ke dalam pasar modal Indonesia juga turut menjadi penunjang bagi kenaikan IHSG, sehingga IHSG masih berpotensi menguat esok hari.

Indosurya Bersinar Sekuritas menilai secara teknikal sejumlah saham menarik diperhatikan, di antaranya ASII, SMGR, ICBP, BBRI, TBIG, JSMR, ITMG, dan AKRA.

11:43 WIB
IHSG Terkulai di Sesi I

Berdasarkan data Bloomberg, pada pukul 11.30 WIB IHSG parkir pada posisi 7.067,39 atau terkoreksi 0,15 persen .IHSG sempat mencatatkan posisi tertinggi pada level 7.090,05.

Tercatat, 244 saham menguat, 257 saham melemah dan 180 saham bergerak ditempat. Investor asing mencatatkan aksi net foreign buy Rp225,03 miliar di seluruh pasar.

09:33 WIB
IHSG Dibuka Menguat

Berdasarkan data Bloomberg, IHSG dibuka menguat 0,05 persen atau naik 3,48 poin menjadi 7.082,24 pada pukul 09.00 WIB. Sesaat setelah perdagangan dibuka, indeks sempat menyentuh level tertinggi 7.090,05 dan level terendah 7.080,99.

Sebanyak saham 221 menguat, saham 65 melemah, dan 160 saham diperdagangkan stagnan pagi ini. Kapitalisasi pasar di Bursa Efek Indonesia tercatat Rp8.950,43 triliun.

08:31 WIB
IHSG Berpotensi Menguat

Direktur MNC Asset Management Edwin Sebayang memprediksi IHSG hari ini akan bergerak di rentang 7.032- 7.131. Dia untuk membeli saham ASII, BBRI, ADRO, ESSA, ACES, UNTR, INCO, ICBP, SMGR, dan SRTG. Dia juga merekomendasikan untuk menjual saham MEDC, ELSA, ANTM, dan MDKA.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Pandu Gumilar
Editor : Pandu Gumilar
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper