Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Reksa Dana Bukukan Kinerja Positif Sepanjang Pekan Lalu

Pada periode 12 November 2021 - 19 November 2021, pergerakan reksa dana saham dan campuran terpantau seirama dengan kenaikan cukup signifikan pada penutupan perdagangan pekan lalu.
ILUSTRASI REKSA DANA. Bisnis/Himawan L Nugraha
ILUSTRASI REKSA DANA. Bisnis/Himawan L Nugraha

Bisnis.com, JAKARTA— Seluruh reksa dana mencatatkan pertumbuhan kinerja yang positif sepanjang pekan lalu.

Berdasarkan data Infovesta Utama, Senin (22/11/2021), pada periode 12 November 2021 - 19 November 2021, pergerakan reksa dana saham dan campuran terpantau seirama dengan kenaikan cukup signifikan pada penutupan perdagangan pekan lalu.

Reksa dana saham dan campuran masing-masing membukukan return positif sebesar 1,28 persen dan 0,73 persen. Penguatan IHSG dengan kenaikan sebesar 1,04 persen ke level 6,720 menjadi penopang kedua jenis reksa dana tersebut.

Sementara itu, reksa dana pendapatan tetap juga membukukan return positif sebesar 0,16 persen. Hal ini disebabkan oleh kenaikan pada pasar obligasi pada pekan lalu.

“Obligasi pemerintah naik sebesar 0,18 persen, sedangkan obligasi korporasi menguat tipis sebesar 0,07 persen," demikian kutipan laporan tersebut.

Sementara itu, secara year to date reksa dana campuran masih menjadi instrumen dengan kinerja terbaik dengan imbal hasil 4,35 persen. Menyusul di belakangnya adalah reksa dana pasar uang dengan imbal hasil 2,84 persen.

Di sisi lain, reksa dana pendapatan tetap memiliki return 2,13 persen secara year to date. Adapun, reksa dana saham mencatatkan return ytd sebesar 1,4 persen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper