Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Perwakilan Thai Oil Masuk ke Direksi & Komisaris Chandra Asri (TPIA)

Anggota direksi TPIA yang baru diangkat adalah Pholavit Thiebpattama, Petch Niyomsen, Nattapong Tumsaroj, Suwit Wiwattanawanich, Phuping Taweesarp, Boedijono Hadipoespito, dan Edi Riva’i.
Pekerja mengoperasikan mesin di komplek pabrik PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA), Cilegon, Banten./Antara - Muhammad Iqbal
Pekerja mengoperasikan mesin di komplek pabrik PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA), Cilegon, Banten./Antara - Muhammad Iqbal

Bisnis.com, JAKARTA - Emiten petrokimia PT Chandra Asri Petrochemical Tbk. menambah jumlah jajaran direksi dan komisarisnya setelah melewati persetujuan dalam rapat umum pemegang saham (RUPS) pada Senin (8/11/2021).

Dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (9/11/2021), emiten berkode saham TPIA mengatakan sebanyak 99,97 persen pemegang saham menyetujui pengangkatan masing-masing 15 direksi dan komisaris baru ini.

Beberapa nama yang diangkat TPIA merupakan bagian dari Thai Oil dan Siam Cement Group. Sebagaimana diketahui, Chandra Asri telah merampungkan rights issue senilai Rp15,5 triliun pada September lalu. Pembeli siaga yang mendukung rights issue ini adalah PT TOP Investment Indonesia, anak perusahaan Thai Oil Public Company Limited (Thai Oil).

Dengan rights issue ini, Thai Oil saat ini menggenggam 15 persen kepemilikan saham di TPIA dan merupakan pemegang saham utama serta sponsor Chandra Asri bersama Barito Pacific dan Siam Cement Group Chemicals.

Anggota direksi perseroan yang baru diangkat adalah Pholavit Thiebpattama, Petch Niyomsen, Nattapong Tumsaroj, Suwit Wiwattanawanich, Phuping Taweesarp, Boedijono Hadipoespito, dan Edi Riva’i.

RUPS juga menyetujui pengangkatan Sakchai Patiparnpreechavud, Kulachet Dharachandra, Wirat Uanarumit, Santi Wasanasiri, Surong Bulakul, Erry Riyana Hardjapamekas, dan Rudy Suparman sebagai anggota-anggota Dewan komisaris perseroan yang baru.

Pengangkatan ini terhitung sejak ditutupnya RUPS perseroan, sampai dengan ditutupnya Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan Perseroan yang akan diadakan pada tahun 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Annisa Saumi
Editor : Farid Firdaus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper