Bisnis.com, JAKARTA – Indeks reksa dana saham dan reksa dana pendapatan tetap berhasil tumbuh meski Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) sempat mengalami pelemahan di pertengahan pekan, pada minggu ketiga Oktober 2021.
Berdasarkan laporan mingguan Infovesta yang dirilis Senin (25/10/2021), pada periode 15 Oktober 2021 hingga 22 Oktober 2021, kinerja reksa dana saham dan reksa dana pendapatan tetap sama-sama mengalami pertumbuhan sebesar 0,08 persen.
“Indeks Reksa Dana Pendapatan Tetap (IRDPT) naik sebesar 0,08 persen setelah tertekan beberapa pekan sebelumnya sejalan dengan aliran dana asing di SBN yang meningkat sebesar Rp5,8 triliun,” tulis Infovesta dalam laporannya, Senin (25/10/2021).
Infovesta mengungkapkan pasar saham mengalami penguatan yang tercermin dari kenaikan IHSG di akhir pekan sebesar 0,16 persen ke level 6.643,74, meski sempat turun pada pertengahan perdagangan pekan lalu.
Dana investor asing yang masuk ke pasar saham di dalam negeri dalam sepekan diungkapkan tercatat melakukan aksi beli bersih atau net buy sebesar Rp4,2 triliun di tengah pelemahan kurs rupiah sebesar 0,81 persen ke level Rp14.184 per dolar AS.
Aksi beli asing di pasar saham dan obligasi menjadi pendorong pertumbuhan kinerja instrumen reksa dana saham maupun reksa dana pendapatan tetap selama sepekan.
Baca Juga
Sementara itu, untuk instrumen reksa dana pasar uang juga mencatatkan pertumbuhan sebesar 0,07 persen. Namun untuk reksa dana campuran, dalam sepekan terpantau terkoreksi tipis sebesar 0,01 persen.
Sepanjang tahun berjalan hingga Jumat (22/10/2021), kinerja terbaik reksa dana dicatatkan oleh instrumen reksa dana campuran yaitu sebesar 5,03 persen year to date (ytd).
Selanjutnya, reksa dana pasar uang tercatat tumbuh sebesar 2,75 persen ytd, menyusul di bawahnya reksa dana saham yang naik sebesar 2,73 persen dan reksa dana pendapatan tetap naik sebesar 1,90 persen.
Beralih ke instrumen reksa dana syariah, reksa dana saham syariah dan reksa dana campuran syariah justru mengalami pelemahan dengan terkoreksi masing-masing sebesar 0,62 persen dan 0,53 persen pada pekan lalu.
Di sisi lain, dua instrumen lainnya mencatatkan pertumbuhan yaitu 0,06 persen untuk reksa dana pendapatan tetap syariah dan 0,04 persen untuk reksa dana campuran syariah.