Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bursa Buka Gembok Saham AYLS dan CMBF, Begini Pergerakannya 

BEI kembali membuka perdagangan saham AYLS dan CMBF mulai sesi I tanggal 23 September 2021.
Pengunjung melintas di dekat papan layar elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Senin (22/6/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Pengunjung melintas di dekat papan layar elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Senin (22/6/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA – Perdagangan saham PT Agro Yasa Lestari Tbk (AYLS) dan PT Cahaya Bintang Medan Tbk (CMBF) kembali dibuka oleh Bursa Efek Indonesia (BEI). Pada akhir sesi I, AYLS menguat, sedangkan CMBF melemah. 

Dalam keterangannya, BEI kembali membuka perdagangan saham AYLS dan CMBF mulai sesi I tanggal 23 September 2021. 

Hingga akhir sesi I, perdagangan Kamis (23/9/2021) saham AYLS menguat 8,18 persen ke level Rp238 per saham. Sepanjang sesi, AYLS bergerak dalam kisaran Rp206 – Rp258. 

Volume saham yang ditransaksikan sebanyak 273,85 juta saham dengan nilai transaksi sebesar Rp64,95 miliar. Kapitalisasi pasar AYLS mencapai Rp203,11 triliun. 

Sementara, saham CMBF turun 2,50 persen ke posisi Rp177 dari harga penutupan terakhir Rp120 per saham. Sepanjang sesi, saham ini bergerakan dalam rentang Rp112 – Rp132.

Dalam satu bulan terakhir, saham emiten mebel ini melesat 134 persen. Secara year to date (ytd), saham CMBF terpantau turun 79,47 persen. 

Sebelumnya, BEI melakukan suspensi terhadap saham AYLS dan CMBF pada perdagangan 22 September lalu. Keputusan tersebut sehubungan dengan terjadinya peningkatan harga kumulatif yang signifikan pada kedua saham ini. 

Sebagai informasi, Agro Yasa Lestari merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang perdagangan besar aspal dan geosintetik. 

Sementara, CMBF merupakan perusahaan mebel asal Sumatera Utara yang memproduksi perkakas kantor dan rumah tangga dalam skala besar maupun eceran.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yuliana Hema
Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper