Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mirae Asset Sekuritas Proyeksi IHSG Sentuh 6.394 Akhir Agustus 2021

Ada tiga sentimen positif yang mampu mendorong pergerakan IHSG pada Agustus ini
Layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Kamis (12/11/2020). Bisnis/Himawan L Nugraha
Layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Kamis (12/11/2020). Bisnis/Himawan L Nugraha

Bisnis.com, JAKARTA – PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia memprediksikan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mampu menguat dengan target di level 6.394. Penguatan ini didukung oleh tiga sentimen positif.

Investment Information Mirae Asset Sekuritas Martha Christina menjelaskan secara teknikal pihaknya optimistis IHSG mampu menguat di level 6.394.

“Namun IHSG akan menguji resistance yang pertama di level 6.134 hingga 6.166, sementara support di level 5.947," jelasnya dalam acara Mirae Asset Media Day, Kamis (5/8/2021).

Martha menjelaskan ada tiga sentimen positif yang mampu mendorong pergerakan IHSG pada Agustus ini, yang pertama dari data ekonomi domestik dan global. Pertumbuhan ekonomi kuartal II/2021 negara-negara ekonomi maju secara umum terus melanjutkan akselerasi pertumbuhan.

Kedua, jumlah infeksi baru kasus harian Covid-19 yang mulai mereda ke angka 30.000 kasus per hari. Gencarnya program vaksinasi juga membuka peluang potensi pelonggaran PPKM ke depan.

Ketiga, lanjutan dari rilis laporan keuangan emiten pada semester I/2021. Secara tahunan mayoritas perusahaan mencatatkan hasil yang lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya, mengingat pada kuartal II/2020, kinerja mayoritas perusahaan tercatat di bursa mengalamI penurunan dikarenakan terdampak pandemi Covid-19.

Mirae Asset Sekuritas merekomendasikan tiga sektor yaitu infrastruktur, kesehatan, dan perbankan. Dari sektor infrastruktur, saham yang menjadi pilihan adalah TLKM, EXCL, dan ISAT.

Sementara itu, pada sektor kesehatan Mirae Asset masih mempertahankan rekomendasi pada MIKA, HEAL dan PRDA. Untuk sektor perbankan ada BBCA, BMRI dan BRIS. 

Selain sembilan saham tersebut, Martha menyampaikan ada empat saham lain yang layak diperhatikan terkait dengan perbaikan kinerja perseroan pada semester I/2021.

“Untuk yang sudah mengumumkan laporan keuangan ada EMTK dan SCMA sementara untuk yang belum merilis dan kami lihat yang menarik ada ERAA dan INDF,” imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper