Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

IHSG Diprediksi Naik Meski PPKM Level 4 Diperpanjang, Rekomendasi Saham Ini Besok

Secara teknikal, IHSG akan bergerak menguat di level resistan 6.149 dan 6.122, dengan level support 6.058 dan 6.021.
Karyawati beraktivitas di sekitar logo PT Bursa Efek Indonesia di Jakarta, Kamis (4/6/2020). Bisnis/Arief Hermawan P
Karyawati beraktivitas di sekitar logo PT Bursa Efek Indonesia di Jakarta, Kamis (4/6/2020). Bisnis/Arief Hermawan P

Bisnis.com, JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) masih berpeluang menguat meski ada perpanjangan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Level 4 pada Selasa (3/8/2021).

Analis Artha Sekuritas Dennies Christoper Jordan menjelaskan hari ini IHSG ditutup menguat 0,44 persen atau 26,5 poin menjadi 6.096,54. Pergerakan menguat cukup terbatas didukung penguatan bursa saham di Asia dan adanya dorongan setelah jumlah kasus Covid-19 tercatat menurun di akhir pekan.

"Pada Selasa (3/8/2021), IHSG diprediksi menguat," paparnya dalam publikasi riset, Senin (2/8/2021).

Secara teknikal, IHSG akan bergerak menguat di level resistan 6.149 dan 6.122, dengan level support 6.058 dan 6.021.

Secara teknikal candlestick membentuk doji dengan indicator stochastic yang menyempit dan membentuk golden cross mengindikasikan potensi penguatan jangka pendek. Penguatan akan didorong oleh turunnya kasus Covid-19 dari dalam negeri yang saat ini berada di angka 22.000 kasus baru harian.

Sementara itu, Presiden Joko Widodo atau Jokowi resmi memperpanjang pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarat (PPKM) Level 4 hingga 3-9 Agustus 2021 di Kabupaten dan Kota Tertentu, setelah berakhir per periode 2 Agustus 2021.

Jokowi mengatakan bahwa selama pelaksanaan PPKM level 4, pemerintah telah melihat adanya tren perbaikan dalam pengendalian pada laju Covid-19.

Berikut ulasan saham-saham pilihan Artha Sekuritas besok.

AGII Aneka Gas Industri Tbk (Target Price: 1,950 – 2,000)
Entry Level: 1,800 – 1,850
Stop Loss: 1,750 Mengalami koreksi setelah menguat di hari sebelumnya namun masih bertahan di atas level support.

PWON Pakuwon Jati Tbk (Target Price: 320 – 330)
Entry Level: 296 - 306
Stop Loss: 288 Rebound di sekitar support Bollinger band dengan volume yang cukup tinggi dan indicator stochastic membentuk goldencross mengindikasikan potensi penguatan jangka pendek.

PTPP PP Tbk (Target Price: 900 – 920)
Entry Level: 850 – 870
Stop Loss:  840 Rebound di sekitar support Bollinger band dengan volume yang cukup tinggi dan indicator stochastic membentuk goldencross mengindikasikan potensi penguatan jangka pendek.


Disclaimer: Berita ini tidak bertujuan mengajak membeli atau menjual saham. Keputusan investasi sepenuhnya ada di tangan pembaca. Bisnis.com tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan investasi pembaca.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dwi Nicken Tari
Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper