Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Wow! Banyak Emiten Anyar Cuan Gila-gilaan Pekan Lalu

Sebanyak empat emiten debutan mencetak kenaikan harga saham fantastis sepanjang perdagangan pekan lalu.
Karyawan beraktifitas di dekat layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa (8/9/2020). Bisnis/Himawan L Nugraha
Karyawan beraktifitas di dekat layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa (8/9/2020). Bisnis/Himawan L Nugraha

Bisnis.com, JAKARTA - Sebanyak 10 saham mencatat kenaikan fantastis sepanjang pekan lalu, 8-11 Februari 2021. Emiten debutan mendominasi daftar top gainers pada perdagangan pekan lalu yang berlangsung empat sesi.

Data Bursa Efek Indonesia (BEI) menunjukkan, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara kumulatif naik 1,15 persen dan parkir di level 6.222,52. Kenaikan indeks diikuti dengan peningkatan rata-rata nilai transaksi harian 17,66 persen menjadi Rp14,870 triliun.

Saham PT Indointernet Tbk. tercatat sebagai saham paling cuan pekan lalu. Emiten berkode EDGE itu mencetak kenaikan harga saham 106,44 persen sepanjang pekan. Adapun EDGE baru mencatatkan saham perdana pada 8 Februari 2021.

Posisi EDGE disusul PT Djasa Ubersakti Tbk. (PTDU) yang mencatat kenaikan harga saham 94.34 persen ke posisi 2.060. PTDU melantai di BEI pada 8 Desember 2020. 

Di urutan berikutnya ada emiten perbankan PT Bank Net Indonesia Syariah Tbk. (BANK) yang baru IPO 1 Februari 2021. Saham BANK mengalami kenaikan sebesar 84,95 persen sepanjang pekan lalu. 

Tidak ketinggalan, PT DCI Indonesia Tbk. juga mencatat kenaikan fantastis. Saham DCII ditutup menguat 48,18 persen secara kumulatif pada pekan lalu. DCII baru melantai di BEI pada 6 Januari 2021 dengan harga perdana 420. Harga saham DCII pada penutupan perdagangan terakhir berada di level 12.225.

Berikut ini adalah top gainers saham pada perdagangan sepekan (8-11 Februari 2021):

10 Saham Top Gainers 8-11 Februari 2021
EmitenHarga Saham 5 FebruariHarga Saham 11 Februari Perubahan
PT Indointernet Tbk.7.37515.225106,44%
PT Djasa Ubersakti Tbk.1.0602.06094,34%
PT Bank Net Indonesia Syariah Tbk.39272584,95%
PT Natura City Developments  Tbk. 14923658,39%
PT Sanurhasta Mitra Tbk. 507958,00%
PT Yanaprima Hastapersada Tbk. 38858049,48%
PT DCI Indonesia Tbk. 8.25012.22548,18%
PT Bank Mayapada Internasional 5.1007.50047,06%
PT Alfa Energi Investama Tbk. 48069544,79%
PT Mustika Ratu Tbk. 16123244,10%

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper