Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nilai Tukar Rupiah Terhadap Dolar AS Hari Ini, Senin 8 Februari 2021

Pada perdagangan Senin (8/2/2021), mata uang rupiah kemungkinan bergerak fluktuatif, tetapi berpeluang ditutup menguat dalam rentang Rp14.010-Rp14.050 per dolar AS.
Karyawan menunjukan Rupiah dan Dolar AS di Jakarta, Rabu (27/1/2021). Nilai tukar rupiah di pasar spot ditutup menguat 15 poin atau 0,11 persen menjadi Rp14.050 per dolar AS. Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Karyawan menunjukan Rupiah dan Dolar AS di Jakarta, Rabu (27/1/2021). Nilai tukar rupiah di pasar spot ditutup menguat 15 poin atau 0,11 persen menjadi Rp14.050 per dolar AS. Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA — Mata uang rupiah berpeluang ditutup menguat terbatas pada perdagangan awal pekan, Senin (8/2/2021) di tengah proyeksi pelemahan dolar AS.

Nilai tukar rupiah di pasar spot ditutup melemah pada perdagangan Jumat (5/2/2021). Analis menilai sentimen eksternal dinilai lebih memengaruhi dibandingkan dengan rilis PDB dalam negeri.

Berdasarkan data Bloomberg, rupiah parkir di level 14.030 setelah melemah 15,00 poin atau 0,11 persen. Pergerakan rupiah juga sejalan dengan mata uang lain di Bursa Asia.

Won Korea Selatan menjadi mata uang Asia yang terdepresiasi paling dalam yakni 0,48 persen, diikuti oleh ringgit Malaysia yang melemah 0,21 persen.

Kepala Riset dan Edukasi Monex Investindo Futures Ariston Tjendra mengatakan pergerakan rupiah yang terdepresiasi akibat mata uang Garuda mendapat tekanan dari dollar Amerika Serikat (AS) yang tengah menguat.

Menurutnya, dolar AS sedang bergairah seiring prospek pemulihan ekonomi AS. Apalagi data-data ekonomi AS yang dirilis belakangan seperti data tenaga kerja dan data survei aktivitas sektor manufaktur dan jasa, lebih baik dari ekspektasi dan masih berekspansi.

Selain itu, tambah Ariston, ekspektasi perilisan stimulus fiskal AS senilai US$1,9 triliun juga dianggap mendukung prospek pemulihan ekonomi AS sehingga mata uang greenback terus menanjak.

“Di sisi lain, minat pasar terhadap aset berisiko masih tinggi karena prospek stimulus AS tersebut. Ini menahan pelemahan nilai tukar rupiah lebih jauh,” katanya kepada Bisnis, Jumat (5/2/2021)

Sementara itu untuk sentimen dari dalam negeri, pada Jumat (5/2/2021) pagi tadi Badan Pusat Statistik mengumumkan produk domestik bruto (PDB) Indonesia untuk 2020 yang -2,07 persen.

Ariston menilai PDB yang negatif turut menekan nilai tukar rupiah terhadap dollar AS. Namun, bukan menjadi sentimen utama yang membuat mata uang Indonesia melemah.

“Bukan [karena rilis PDB] karena dari pagi sentimen eksternal sudah menekan rupiah,” imbuh Ariston.

Terpisah, Direktur PT TRFX Garuda Ibrahim Assuaibi mengatakan sejumlah sentimen negatif baik dari dalam dan luar negeri menjadi penghambat laju rupiah pada akhir pekan ini.

Dari eksternal, Ibrahim menilai analis dan investor sedang menimbang apakah kekuatan dolar tahun ini adalah penyesuaian posisi sementara setelah penurunan 7 persen untuk indeks dolar pada tahun 2020, atau pergeseran jangka panjang dari pesimisme dolar.

“Imbal hasil Treasury AS jangka panjang juga sedang mengalami kenaikan, dengan kemajuan langkah-langkah stimulus AS lebih lanjut. Di sisi lain data ketenagakerjaan AS yang positif pada Kamis juga membantu meningkatkan sentimen investor,” tutur Ibrahim.

Pada perdagangan Senin (8/2/2021), mata uang rupiah kemungkinan bergerak fluktuatif, tetapi berpeluang ditutup menguat dalam rentang Rp14.010-Rp14.050 per dolar AS.

Simak pergerakan rupiah hari ini secara live.

15:19 WIB
Rupiah ditutup menguat

Rupiah ditutup menguat 27,5 poin atau 0,2 persen menjadi Rp14.002,5 per dolar AS.

Indeks dolar AS koreksi tipis ke 91,038.

14:54 WIB
Rupiah masih kuat, dolar AS lesu

Pukul 14.44 WIB, rupiah naik 20 poin atau 0,14 persen menjadi Rp14.010 per dolar AS.

Indeks dolar AS koreksi 0,02 persen ke level 91,026.

13:55 WIB
Rupiah naik ke Rp14.000

Pukul 13.10 WIB, rupiah naik 30 poin atau 0,21 persen menjadi Rp14.000 per dolar AS.

Indeks dolar AS naik 0,05 persen menuju 91,088 pada pukul 13.50 WIB.

11:53 WIB
Rupiah naik 26 poin

Pukul 11.44 WIB, rupiah naik 26 poin atau 0,19 persen menjadi Rp14.004 per dolar AS.

Indeks dolar AS naik 0,04 persen ke level Rp91,077.

10:21 WIB
Rupiah tembus Rp13.000-an

Pukul 10.05 WIB, rupiah naik 35 poin atau 0,25 persen menjadi Rp13.995 per dolar AS.

Penguatan indeks dolar AS menipis menjadi 0,03 persen di level Rp91,068.

09:07 WIB
Rupiah dibuka oke

Pukul 09.02 WIB, rupiah menguat 15 poin atau 0,11 persen menjadi Rp14.015 per dolar AS.

Indeks dolar As naik 0,06 persen ke level 91,096.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper