Bisnis.com, JAKARTA - Saham PT Bank Panin Dubai Syariah Tbk. menjadi saham paling menguntungkan pada perdagangan hari ini, Jumat (13/11/2020). Saham berkode PNBS itu naik hampir 20 persen dan menempati urutan teratas daftar top gainers hari ini.
Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia, saham PNBS naik 13 poin atau 19,70 persen ke level 79. Saham PNBS diperdagangkan sebanyak 1,26 miliar lembar dengan nilai transaksi Rp100,53 miliar. Kinerja harian yang moncer membuat laju saham PNBS naik 8,22 persen sepanjang pekan ini.
Selain PNBS, saham PT MAP Boga Adiperkasa Tbk. juga naik 19,05 persen ke posisi 1.500 pada perdagangan hari ini. Sementara itu, sebanyak 7 dari 10 daftar top gainers hari ini mencetak kenaikan harga saham di atas 10 persen.
Secara umum sebanyak 198 saham mampu mencetak penguatan pada hari ini. Sementara itu, 226 saham turun dan 178 saham lainnya stagnan.
adapun Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) terpantau parkir di level 5.461,15 atau naik tipis 0,04 persen. Kinerja positif pada hari ini membuat IHSG secara kumulatif menguat 2,35 persen dalam sepekan terakhir.
Pada penutupan perdagangan akhir pekan ini, nilai kapitalisasi pasar mencapai Rp6.370,03 triliun. Pun, jumlah transaksi yang tercatat di bursa mencapai Rp8,76 triliun dengan aksi jual bersih asing Rp243,75 miliar.
Berikut daftar 10 saham top gainers hari ini, Jumat (13/11/2020).
10 Saham Top Gainers 13 November 2020 | |||
---|---|---|---|
Emiten | Harga Penutupan Kemarin | Harga Penutupan Hari Ini | Perubahan |
Bank Panin Dubai Syariah Tbk. | 66 | 79 | 19,70% |
MAP Boga Adiperkasa Tbk. | 1260 | 1500 | 19,05% |
Bima Sakti Pertiwi Tbk. | 110 | 130 | 18,18% |
Bank Ganesha Tbk. | 58 | 66 | 13,79% |
Indo Straits Tbk. | 145 | 163 | 12,41% |
Metropolitan Land Tbk. | 404 | 450 | 11,39% |
Cottonindo Ariesta Tbk. | 60 | 66 | 10,00% |
Anabatic Technologies Tbk. | 590 | 645 | 9,32% |
Kapuas Prima Coal Tbk. | 123 | 134 | 8,94% |
Golden Flower Tbk. | 725 | 785 | 8,28% |