Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jaga Daya Beli Pelanggan, Ini Strategi Supra Agro Lestari (RANC)

Selain berkomitmen untuk menyediakan produk segar bagi para pelanggan, perseroan juga memberikan kemudahan berbelanja bagi pelanggan yang tidak dapat keluar rumah dan mengunjungi toko secara langsung.
Direktur PT Supra Boga Lestari Tbk. Harman Siswanto, Direktur PT Supra Boga Lestari Tbk. Maria Suwarni, Direktur Utama PT Supra Boga Lestari Tbk. Meshvara Kanjaya, dan Direktur PT Supra Boga Lestari Tbk. Suryati berfoto bersama setelah Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan dan Public Expose pada Jumat (24/7/2020)./Bisnis-Dwi Nicken Tari
Direktur PT Supra Boga Lestari Tbk. Harman Siswanto, Direktur PT Supra Boga Lestari Tbk. Maria Suwarni, Direktur Utama PT Supra Boga Lestari Tbk. Meshvara Kanjaya, dan Direktur PT Supra Boga Lestari Tbk. Suryati berfoto bersama setelah Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan dan Public Expose pada Jumat (24/7/2020)./Bisnis-Dwi Nicken Tari

Bisnis.com, JAKARTA — Emiten peritel PT Supra Boga Lestari Tbk. mengatakan dampak pandemi Covid-19 dapat mempengaruhi daya beli masyarakat bahkan sampai akhir tahun nanti.

Namun demikian, produk segar yang ditawarkan lewat Ranch Market dan Farmers Market diharapkan tetap menjadi incaran pelanggan di tengah maraknya gaya hidup sehat.

Direktur Utama Supra Boga Lestari Meshvara Kanjaya menyampaikan pihaknya sangat berkomitmen untuk menyediakan produk segar bagi para pelanggan. Terlebih lagi saat ini masyarakat mulai banyak yang lebih memilih untuk memasak makanan sehat sendiri di rumah.

“Oleh sebab itu, akhir tahun ini kami juga memiliki struktur distribusi yang lebih besar untuk produk fresh, kami bisa menjamin kualitas barang yang kami jual,” ujar Meshvara melalui public expose virtual, Jumat (24/7/2020).

Hingga kuartal I/2020, kontribusi penjualan produk segar tercatat sebesar 42,90 persen terhadap pendapatan bersih emiten bersandi saham RANC tersebut. Sisanya sebesar 57,10 persen disumbangkan oleh penjualan barang harian atau grocery.

Pada 2019, penjualan produk segar menyumbang sebesar 42,40 persen terhadap pendapatan total dan penjualan produk grocery sebesar 57,60 persen.

Selain menjagokan produk segar, perseroan juga memberikan kemudahan berbelanja bagi pelanggan yang tidak dapat keluar rumah dan mengunjungi toko secara langsung.

Untuk pembelian produk secara online, RANC menyediakan fasilitas e-commerce lewat KeSupermarket.com.

Selanjutnya pada April 2020, RANC meluncurkan layanan pemesanan lewat WhatsApp dan pengiriman produk langsung ke rumah. 

Meshvara mengatakan optimalisasi layanan pemesanan online merupakan salah satu langkah yang ditempuh dalam menghadapi situasi pandemi.

“Kami sadar dengan kondisi sekarang terutama dengan adanya Covid-19 orang semakin malas berbelanja ke toko dan lebih memilih belanja lewat online,” tuturnya.

PROGRAM LOYALITAS

Bagi pelanggan setianya, RANC juga menghadirkan program loyalitas lewat 2 jenis kartu pelanggan yaitu Trust Card untuk pelanggan individu dan Pro Trust Card untuk pelanggan institusi.

Meshvara menjelakan untuk menggenjot daya beli kustomer nantinya perseroan bakal memberi insentif poin bagi para pemegang kartu loyalitas terebut.

“Kami bersama-sama dengan stakeholder lainnya, partner kami di mal, dengan pelanggan kami, akan melakukan program-program untuk meningkatkan daya beli,” ujarnya. 

Adapun poin dalam Trust Card dan Pro Trust Card dapat ditukarkan dengan produk atau voucer belanja. 

Pro Trust Card merupakan kartu loyalitas terbaru yang diperuntukkan untuk pembeli institusi seperti koperasi, procurement perusahaan, hotel, restoran, dan lainnya. Adapun harga produk yang ditawarkan kepada pelanggan institusi akan berbeda dari harga pasar dengan poin yang diberikan juga berbeda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper