Bisnis.com, JAKARTA - Berita mengenai penundaan pembayaran surat utang dan laba bersih PT Perusahaan Gas Negara Tbk. (PGAS), di antaranya, menjadi topik halaman market dan portofolio edisi harian Bisnis Indonesia, Senin (4/5/2020).
Berikut perincian topiknya:
Alarm Dari Penerbit MTN. Sejumlah korporasi penerbit surat utang jangka menengah (medium term notes/MTN) memutuskan untuk menunda pembayaran bunga dan pokok karena pandemi Covid-19 menghantam arus kas perusahaan.
Waspadai Koreksi Harga Emas. Langkah bank sentral Amerika Serikat atau The Fed untuk mempertahankan suku bunga acuan dan rencana pembukaan lockdown oleh beberapa negara bisa jadi berita positif untuk pasar ekuitas, namun kurang sedap bagi harga emas.
Peringkat Utang Anak Usaha TOWR Naik. Anak usaha PT Sarana Menara Nusantara Tbk. (TOWR), PT Profesional Telekomunikasi Indonesia atau Protelindo, mendapat kenaikan peringkat utang. Fitch Ratings mengerek peringkat Long-Term Foreign-Currency Issuer Default Rating (IDR) Protelindo dari BBB- menjadi BBB.
Laba PGAS Tergerus. Menyusutnya laba bersih PT Perusahaan Gas Negara Tbk. pada kuartal I/2020 berisiko berlanjut pada tahun ini sejalan dengan risiko rugi selisih kurs dan penurunan volume penyaluran gas akibat lesunya aktivitas manufaktur di tengah pandemi Covid-19.