Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pantang Kendur! IHSG Melonjak ke Level 4.900 di Awal Perdagangan

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pantang mengendurkan relinya dan langsung naik tajam ke kisaran level 4.900 pada perdagangan pagi ini, Selasa (7/4/2020).
Karyawan di dekat papan elektronik yang menampilkan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di gedung Bursa Efek Indonesia di Jakarta, Kamis (26/3/2020). Bisnis/Dedi Gunawan
Karyawan di dekat papan elektronik yang menampilkan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di gedung Bursa Efek Indonesia di Jakarta, Kamis (26/3/2020). Bisnis/Dedi Gunawan

Bisnis.com, JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pantang mengendurkan relinya dan langsung naik tajam ke kisaran level 4.900 pada perdagangan pagi ini, Selasa (7/4/2020).

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), IHSG terpantau naik tajam 1,85 persen atau 88,86 poin ke level 4.900,69 pada pukul 09.10 WIB dari level penutupan sebelumnya.

Pada perdagangan Senin (6/4/2020), IHSG ditutup di level 4.811,83 dengan lonjakan 4,07 persen atau 188,40 poin.

Reli indeks mulai berlanjut pada perdagangan Selasa (7/4) dengan dibuka melonjak 2,22 persen atau 106,7 poin ke level 4.918,53 pada pukul 09.00 WIB. Sepanjang perdagangan pagi ini, indeks bergerak dalam kisaran 4.820,27-4.975,54.

Seluruh 10 sektor dalam IHSG menguat pagi ini, dipimpin pertanian (+4,18 persen), properti (+2,37 persen), finansial (+2,12 persen), dan pertambangan (+1,64 persen).

Binaartha Sekuritas memperkirakan adanya bullish continuation terhadap pergerakan IHSG pada perdagangan hari ini.

Analis Binaartha Sekuritas Muhammad Nafan Aji menjelaskan bahwa IHSG ditutup menguat signifikan 4,07 persen ke level 4.811,83 pada perdagangan, Selasa (6/4).

Berdasarkan rasio fibonacci, support pertama dan kedua berada di kisaran 4.697,67 hingga 4.529,48 sementara resistance pertama dan kedua memiliki rentang 4.883,15 hingga 4.997,90.

Nafan menyebut berdasarkan indikator, MACD telah membentuk pola golden cross di area negatif. Sementara itu, Stokastik dan RSI bergerak ke atas menuju area overbought.

“Di sisi lain, terlihat pola three advancing soldiers candlestick pattern yang mengindikasikan adanya bullish continuation pada pergerakan IHSG sehingga berpeluang menuju ke area resistance,” tulisnya dalam riset harian.

Sementara itu, Institution Research Team MNC Sekuritas menjelaskan bahwa dalam jangka pendek, IHSG saat ini diperkirakan sedang membentuk wave C dari wave (4) pada skenario biru dengan target 4.930–5.130 sekaligus menutup gap yang timbul waktu lalu.

“Waspada akan koreksi IHSG untuk membentuk wave (5) ke arah 3.600–4.200 apabila telah mengkonfirmasi wave C dan wave (4). Dengan skenario alternatif, IHSG terkoreksi namun tidak menembus 3.911 hanya untuk membentuk wave 2 ke arah 4.200—4.600,” tulis Institution Research Team MNC Sekuritas dalam riset harian.

IHSG diperkirakan akan memiliki support 4.700 dan 4.600. Adapun, resistance berada di level 4.870 dan 4.950.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Rivki Maulana
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper