Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Waskita Karya (WSKT) Tunda RUPST Hingga 5 Juni 2020

Direktur Keuangan Waskita Karya Haris Gunawan mengatakan bahwa perseroan mengundur pelaksanaan RUPST hingga 5 Juni 2020. Semula, RUPST tersebut diagendakan pada 17 April 2020.
Pekerja pabrik menyusun bagian menara saluran tegangan ekstra tinggi (SUTT) yang baru saja di olah dari baja canai panas (HCR) di pabrik PT Waskita Karya Infrastruktur. Pabrik tersebut memiliki kapasitas produksi bagian menara SUTET 48.000 ton per tahun.
Pekerja pabrik menyusun bagian menara saluran tegangan ekstra tinggi (SUTT) yang baru saja di olah dari baja canai panas (HCR) di pabrik PT Waskita Karya Infrastruktur. Pabrik tersebut memiliki kapasitas produksi bagian menara SUTET 48.000 ton per tahun.

Bisnis.com, JAKARTA – PT Waskita Karya (Persero) Tbk. mengundur pelaksanaan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPS) ke awal Mei. Pembagian dividen masih akan diusulkan dalam pertemuan tersebut.

Direktur Keuangan Waskita Karya Haris Gunawan mengatakan bahwa perseroan mengundur pelaksanaan RUPST hingga 5 Juni 2020. Semula, RUPST tersebut diagendakan pada 17 April 2020.

Dia menjelaskan bahwa manajemen masih mendisuksikan usulan persentase pembagian dividen. Nantinya, keputusan terkait besaran pembagian dividen akan ditentukan oleh pemegang saham dalam RUPST tersebut.

“Pembagian dividen nanti yang mutuskan pemegang saham, nanti kami cuma mengusulkan saja. Saat ini masih kami diskusikan, kan RUPST juga kami undur jadi tanggal 5 juni 2020,” jelasnya kepada Bisnis.com, Rabu (1/4/2020).

Pada tahun lalu, perseroan membagikan dividen sebesar 15 persen dari laba yang diperoleh pada tahun buku 2018 sebesar Rp3,96 triliun. Total dividen yang dibagikan mencapai Rp990,7 miliar atau Rp72,98 per saham.

Pada 2019, laba bersih yang diraup perseroan menyusut sekitar Rp3 triliun atau turun 76,33 persen menjadi Rp938,14 miliar. Penurunan pendapatan serta membengkaknya beban keuangan menjadi penyebab penyusutan laba itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper