Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pantau Pergerakan Harga Emas Comex (Jumat, 3/1/2020)

Harga emas Comex mampu melanjutkan penguatannya pada perdagangan pagi ini, Jumat (3/1/2020).
Emas batangan./Reuters
Emas batangan./Reuters
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA – Harga emas Comex mampu melanjutkan penguatannya pada perdagangan pagi ini, Jumat (3/1/2020).

Berdasarkan data Bloomberg, harga emas Comex kontrak Februari 2020 dibuka naik 3,60 poin atau 0,24 persen di level US$1.531,70 per troy ounce.

Pergerakannya kemudian menguat 4,10 poin atau 0,27 persen ke level US$1.532,20 per troy ounce pada pukul 07.42 WIB. Sepanjang pagi ini, harga emas bergerak di kisaran US$1.530,40-US$1.532,80 per troy ounce.

Penguatan emas kontrak Februari berlanjut setelah pada perdagangan Kamis (2/1) berakhir menguat 0,33 persen atau 5 poin di posisi 1.528,10, reli hari ketujuh beruntun sejak perdagangan 23 Desember 2019.

Padahal pada perdagangan Kamis, indeks dolar AS, yang mengukur kekuatan kurs dolar AS terhadap sejumlah mata uang utama ditutup menguat 0,42 persen atau 0,401 poin di level 96,846, kenaikan hari kedua berturut-turut.

Penguatan dolar AS diketahui dapat menyebabkan nilai pembelian emas menjadi lebih mahal bagi para pembeli yang membayar dalam mata uang lainnya sehingga dapat menekan prospek permintaan logam mulia ini.

Menurut Analis OANDA Craig Erlam, keputusan pemerintah China untuk melonggarkan kebijakan moneter lebih lanjut memberi dukungan pada emas.

Pada Rabu (1/1/2020), People’s Bank of China menyatakan akan memangkas jumlah cadangan uang tunai perbankan, melepaskan sekitar 800 miliar yuan (US$114,9 miliar) dana untuk pinjaman, efektif mulai 6 Januari.

Sementara itu, banyak analis berpendapat harga emas akan cenderung naik lebih lanjut pada 2020, dengan goyahnya pertumbuhan dan pasar saham global yang tampak berpotensi tidak berkelanjutan di rekor tertinggi.

“Hal utama yang harus diperhatikan adalah pasar saham, yang telah mencapai rekor baru,” ujar Brian Lan, managing director di GoldSilver Central, Singapura.

"Seandainya ada beberapa koreksi, kita (bisa) melihat beberapa aliran modal masuk ke dalam emas,” tambahnya, seperti dikutip dari Reuters.

Mampukah harga emas memperpanjang relinya pada perdagangan hari ini? Ikuti lajunya secara live.

16:09 WIB
Pukul 15.51 WIB: Harga Emas Comex Melonjak 18,60 Poin

Harga emas Comex kontrak Februari 2020 melonjak 18,60 poin atau 1,22 persen ke level US$1.546,70 per troy ounce, saat indeks dolar AS naik 0,05 persen atau 0,048 poin ke posisi 96,894.

15:45 WIB
Pukul 15.24 WIB: Harga Emas Comex Melonjak 18,30 Poin

Harga emas Comex kontrak Februari 2020 melonjak 18,30 poin atau 1,20 persen ke level US$1.546,40 per troy ounce, saat indeks dolar AS naik tipis 0,01 persen atau 0,011 poin ke posisi 96,857.

14:12 WIB
Pukul 13.52 WIB: Harga Emas Comex Naik Tajam 15,90 Poin

Harga emas Comex kontrak Februari 2020 naik tajam 15,90 poin atau 1,04 persen saat indeks dolar AS turun tipis 0,05 persen atau 0,049 poin ke posisi 96,797 pukul 13.52 WIB.

11:39 WIB
Pukul 11.23 WIB: Harga Emas Comex Menanjak 13,50 Poin

Harga emas Comex kontrak Februari 2020 menanjak 13,50 poin atau 0,88 persen ke level US$1.541,60 per troy ounce, saat indeks dolar AS terkoreksi 0,09 persen atau 0,088 poin ke posisi 96,758.

11:10 WIB
Pukul 10.51 WIB: Harga Emas Comex Menanjak 13 Poin

Harga emas Comex kontrak Februari 2020 menanjak 13 poin atau 0,85 persen ke level US$1.541,10 per troy ounce, saat indeks dolar AS turun tipis 0,08 persen atau 0,079 poin ke posisi 96,767.

10:11 WIB
Pukul 09.53 WIB: Harga Emas Comex Menanjak 13,10 Poin

Harga emas Comex kontrak Februari 2020 menanjak 13,10 poin atau 0,86 persen ke level US$1.541,20 per troy ounce, saat indeks dolar AS turun 0,11 persen atau 0,107 poin ke posisi 96,739.

09:05 WIB
Pukul 08.48 WIB: Harga Emas Comex Menguat 6,80 Poin

Harga emas Comex kontrak Februari 2020 menguat 6,80 poin atau 0,44 persen ke level US$1.534,90 per troy ounce, saat indeks dolar AS turun 0,09 persen atau 0,089 poin ke posisi 96,757.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper