Bisnis.com, JAKARTA-MNC Sekuritas memperkirakan pergerakan IHSG rentan terkoreksi pada perdagangan awal pekan ini.
Menutup perdagangan Jumat (13/12/2019), IHSG berada menguat 0,9% ke level 6.197.
"Selama belum mampu menembus 6.275, maka kami memperkirakan IHSG sedang berada di wave (b) atau wave alt [ii]," tulis Tim Riset MNC Sekuritas lewat riset harian, Senin (16/12/2019).
Adapun, IHSG rentan terkoreksi ke area 6.040-6.080 untuk membentuk wave (b) atau wave alt [ii].
Berikut sejumlah saham yang dapat dicermati hari ini:
PT Bank Rakyat Indonesia Tbk.
*BBRI - Buy on Weakness* (4.280)
Kami perkirakan saat ini BBRI sedang berada pada awal wave (iii) dari wave [iii], di mana BBRI masih berpotensi untuk melanjutkan penguatannya untuk menyelesaikan wave (iii).
Buy on Weakness: 4.230-4.270
Target Price: 4.370, 4.500
Stoploss: below 4.150
PT Telekomunikasi Indonesia Tbk.
*TLKM - Buy on Weakness* (3.990)
Posisi TLKM saat ini diperkirakan sudah terkonfirmasi menyelesaikan wave [ii] dari wave 5, sehingga selanjutnya TLKM berpotensi melanjutkan penguatannya untuk membentuk wave [iii].
Buy on Weakness: 3.970-3.990
Target Price: 4.100, 4.150, 4.260
Stoploss: below 3.860
PT Kalbe Farma Tbk.
*KLBF - Buy on Weakness* (1.600)
Saat ini KLBF kami perkirakan sedang berada pada awal wave (iii) dari wave [c], di mana KLBF berpotensi untuk melanjutkan penguatannya untuk membentuk wave (iii).
Buy on Weakness: 1.550-1.570
Target Price: 1.620, 1.670, 1.750
Stoploss: below 1.460
PT Aneka Tambang Tbk.
*ANTM - Sell on Strength* (830)
Kami perkirakan ANTM sudah berada pada akhir wave (i), di mana ANTM rentan terkoreksi untuk membentuk wave (ii). Adapun level koreksi ANTM berada pada 830 dan 790.
Sell on Strength: 850-870