Bisnis.com, JAKARTA - MNC Sekuritas memperkirakan IHSG berpeluang koreksi ke level 6.200-6.220 pada perdagangan hari ini.
Pada akhir perdagangan Rabu (30/10/2019), IHSG kembali ditutup menguat 0,2% ke level 6.295.
"Pergerakan IHSG pun kami perkirakan masih berada pada fase koreksi wave [ii]," tulis Tim Riset MNC Sekuritas dalam riset harian, Kamis (31/10/2019).
Level koreksi IHSG terdekat diperkirakan berada pada area 6.200-6.220 dan idealnya berada pada 6.100-6.150.
Berikut sejumlah saham yang direkomendasikan untuk hari ini:
PT London Sumatra Indonesia Tbk.
*LSIP - Buy on Weakness* (1.335)
Kami memperkirakan posisi LSIP saat ini sedang berada pada awal wave [iii] dari wave C, dimana LSIP akan melanjutkan penguatannya.
Buy on Weakness: 1.310-1.330
Target Price: 1.410, 1.500
Stoploss: below 1.240
PT Wijaya Karya Beton Tbk.
*WTON - Buy on Weakness* (478)
Posisi WTON saat ini kami perkirakan sedang berada pada awal wave [iii] dari wave C, di mana WTON diperkirakan masih akan melanjutkan penguatannya.
Buy on Weakness: 472-478
Target Price: 495, 510, 540
Stoploss: below 446
PT Vale Indonesia Tbk.
*INCO - Sell on Strength* (3.760)
Ditutup menguat 1,6% pada perdagangan kemarin (30/10), kami perkirakan INCO sudah berada pada akhir wave (ii) dari wave [c]. Di mana INCO rentan terkoreksi untuk membentuk wave (iii). Arah koreksi INCO diperkirakan berada pada area 3.300-3.100.
Sell on Strength: 3.760-3.840
PT Perusahaan Gas Negara Tbk.
*PGAS - Sell on Strength* (2.440)
Kami memperkirakan PGAS sudah berada pada akhir wave (v) dari wave [v] dari wave C, di mana penguatan PGAS sudah relatif terbatas dan rentan untuk terkoreksi. Arah koreksi terdekat PGAS berada pada area 2.230.
Sell on Strength: 2.440-2.520