Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ada Isu Northstar Lepas Saham Centratama Telekomunikasi (CENT), Bagaimana Pergerakan Sahamnya?

Kabar Northstar berencana melepas kepemilikan saham di PT Centratama Telekomunikasi Indonesia (CENT) seketika mengangkat harga saham perseroan.
Karyawan melintas di dekat layar penunjuk pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di gedung Bursa Efek Indonesia di Jakarta, Rabu (12/6/2019)./Bisnis-Felix Jody Kinarwan
Karyawan melintas di dekat layar penunjuk pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di gedung Bursa Efek Indonesia di Jakarta, Rabu (12/6/2019)./Bisnis-Felix Jody Kinarwan

Bisnis.com, JAKARTA - Kabar Northstar berencana melepas kepemilikan saham di PT Centratama Telekomunikasi Indonesia (CENT) seketika mengangkat harga saham perseroan.

Harga saham CENT bergerak naik 8,24% saat perdagangan dibuka hari ini pada level Rp86. Bahkan, harga saham sempat menyentuh Rp97. Angka tersebut sama dengan harga tertinggi selama tahun berjalan.

Harga kemudian ditutup pada perdagangan sesi I pada level Rp95 atau naik 11,76% dengan frekuensi pembelian sebanyak 2.214 kali. Investor asing pada hari ini telah membeli sebanyak Rp159,5 juta atau setara dengan 1,8 juta lembar saham.

Isu Northstar Grup melepas saham perusahaan menara itu pertama kali mencuat di Dealstreet Asia.

Sebagai informasi Northstar Group merupakan perusahaan pengelola dana (private equity firm) dengan aset kelolaan sebesar US$2 milliar pada 2018 dan investasi lebih dari US$ 2,8 miliar di Asia Tenggara.

Grup ini berdiri pada 2003 dengan merilis lima kontrak pengelolaan dana untuk publik dan berinvestasi di lebih dari 30 perusahaan. Misalnya sektor perbankan, asuransi, ritel, minyak dan gas, jasa penambangan, batu bara, teknologi, telekomunikasi, dan agribisnis.

Adapun berdasarkan laporan bulanan kepemilikan saham yang mencapai 5,00 atau lebih dari saham yang ditempatkan sebanyak 31,1 milliar dikuasai oleh Clover Universal Enterprise Ltd. 38,8%, Trimegah Sekuritas Indonesia Tbk. 6,7%, UOB Kay Hian Ltd. 21,2%, dan Zico Allshore Trust Ltd. 17,4%.

Dengan begitu total kepemilikan saham keempat perusahaan mencapai 84,23%. Sisanya 15,7% dikuasai oleh pemegang saham lainnya. Jumlah tersebut belum terlalu banyak berubah sejak Januari sampai dengan Mei.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Pandu Gumilar
Editor : Riendy Astria
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper