Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Alam Sutera (ASRI) Kantongi Marketing Sales Rp880 Miliar, Ini Penopangnya

Emiten properti, PT Alam Sutera Realty Tbk. (ASRI) mencatatkan capaian marketing sales pada kuartal I/2019 senilai Rp880 miliar.
Noble Alam Sutera/noblealamsutera.com
Noble Alam Sutera/noblealamsutera.com

Bisnis.com, JAKARTA—Emiten properti, PT Alam Sutera Realty Tbk. (ASRI) mencatatkan capaian marketing sales pada kuartal I/2019 senilai Rp880 miliar.

Sekretaris Perusahaan Alam Sutera Realty (ASRI) Tony Rudiyanto menuturkan, kontribusi marketing sales berasal dari dua kawasan yakni Alam Sutera dan Suvarna Sutera.

"Marketing sales senilai Rp880 miliar, dimana Rp584 miliar dari kawasan Alam Sutera dan Rp296 miliar dari kawasan Suvarna Sutera," ungkapnya singkat kepada Bisnis.com, Kamis (10/4/2019).

Pada tahun ini, ASRI mengincar marketing sales senilai Rp5 triliun atau naik 16,27% secara tahunan. Pada 2018, perseroan pun berhasil membukukan kenaikan marketing sales mendekati dua kali lipat, dari Rp2,2 triliun pada 2017 menjadi Rp4,3 triliun pada 2018.

Pada tahun lalu, penaikan marketing sales tersebut disebabkan oleh peluncuran proyek apartemen di jantung Alam Sutera yakni, Low Rise-Apartment Llyod.

Dalam laporan keuangan, ASRI memiliki bangunan dalam penyelesaian di Serpong, Pasar Kemis dan proyek Tangerang masing-masing senilai Rp22,4 miliar, Rp34,64 miliar dan Rp9,32 miliar. Untuk ditiga lokasi proyek tersebut, ASRI masih memiliki persediaan tanah dengan nilai Rp2,64 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Riendy Astria
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper