Bisnis.com, JAKARTA – Bank Indonesia mematok kurs tengah hari ini, Kamis (14/2/2019) di level Rp14.093 per dolar AS, melemah 66 poin atau 0,47% dari posisi Rp14.027 pada Rabu (13/2).
Kurs jual ditetapkan di Rp14.163 per dolar AS, sedangkan kurs beli berada di Rp14.023 per dolar AS. Selisih antara kurs jual dan kurs beli adalah Rp140.
Sementara itu, berdasarkan data Bloomberg, nilai tukar rupiah di pasar spot terpantau melemah 28 poin atau 0,2% ke level Rp14.087 per dolar AS pada pukul 11.05 WIB dari level penutupan perdagangan sebelumnya.
Rupiah sebelumnbya dibuka di zona merah dengan pelemahan 0,09% atau 12 poin kdi level Rp14.071 per dolar AS. Adapun pada perdagangan Rabu (13/2), rupiah ditutup menguat 9 poin atau 0,06% di level Rp14.059 per dolar AS.
Sepanjang perdagangan pagi ini, rupiah bergerak di kisaran Rp14.071-Rp14.093 per dolar AS.
Rupiah melemah di antara mata uang lainnya di Asia yang bergerak variatif siang ini, dengan penguatan dipimpin oleh yuan offshore China yang menguat 0,15%, sedangkan won Korea Selatan melemah paling tajam sebesar 0,30%.
Sementara itu, pergerakan indeks dolar Amerika Serikat (AS) yang mengukur kekuatan mata uang dolar AS terhadap sejumlah mata uang utama dunia, terpantau melemah 0,06% atau 0,06 poin ke level 97,069 pada pukul 11.05 WIB.
Indeks dolar AS sebelumnya dibuka menguat 0,01% atau 0,009 poin di level 97,138. Pada perdagangan Rabu (13/2), pergerakan indeks dolar ditutup menguat 0,420 poin atau 0,43% di level 97,129.
Kurs Transaksi Bank Indonesia (Rupiah)
14 Februari | 14.093 |
13 Februari | 14.027 |
12 Februari | 14.088 |
11 Februari | 13.995 |
8 Februari | 13.992 |
Sumber: Bank Indonesia