Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tetapkan Harga IPO Rp115 per Saham, Dafam Property Listing Pekan Depan

Calon emiten properti PT Dafam Property Indonesia Tbk. memutuskan harga pelaksanaan bagi penawaran umum perdana sahamnya untuk menjadi perusahaan terbuka sebesar Rp115 per saham.
Hotel Dafam Pekanbaru/Istimewa
Hotel Dafam Pekanbaru/Istimewa

Kantongi Dana Rp46 Miliar, Dafam Property Listing Pekan Depan

Bisnis.com, JAKARTA — Calon emiten properti PT Dafam Property Indonesia Tbk. memutuskan harga pelaksanaan bagi penawaran umum perdana sahamnya untuk menjadi perusahaan terbuka sebesar Rp115 per saham.

Informasi tersebut terungkap dalam pengumuman perseroan di surat kabar serta di laman resmi Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), Selasa (17/4/2018).

Harga pelaksanaan tersebut merupakan nilai tengah dari kisaran harga pelaksanaan yang ditawarkan perseroan selama masa penawaran awal, yakni antara Rp110 hingga Rp120 per saham. Perseroan memutuskan untuk melepas 400 juta saham baru, masih sesuai dengan rencana awal.

Dengan harga pelaksanaan Rp115 per saham, maka perseroan akan meraup dana senilai Rp46 miliar dari aksi initial public offering atau IPO ini. Adapun, jumlah saham yang dilepas perseroan setera dengan 25% dari modal ditempatkan dan disetor setelah aksi IPO ini.

Selain melepas saham baru, perseroan juga menerbitkan 300 juta waran seri I, atau sebanyak 25% dari total jumlah saham ditempatkan dan disetor penuh pada saat pernyataan pendaftaran dalam rangka IPO ini disampaikan.

Perseroan mengumumkan harga pelaksanaan waran ini sebesar Rp143 per waran. Setiap pemegang 4 saham baru berhak atas 3 waran ini, yang mana tiap waran memberikan hak kepada pemiliknya untuk membeli satu saham baru perseroan yang dikeluarkan dari portepel.

Waran ini memiliki jangka waktu 3 tahun. Dengan demikian, dalam tiga tahun setelah IPO, Dafam Property Indonesia berpotensi mendapat tambahan dana segar baru senilai Rp42,9 miliar. Waran berlaku mulai 25 Oktober 2018 hingga 26 April 2021, tetapi mulai diperdagangkan pada 27 April 2018.

Adapun, dengan efektifnya rencana IPO ini pada Senin (16/4/2018) kemarin, Dafam Property Indonesia sudah dapat menggelar penawaran umum pada 18-20 April 2018 esok. Penjatahan akan dilakukan pada Selasa (24/4/2018) dan distribusi secara elektronik pada Kamis (26/4/2018).

Saham perseroan diharapkan sudah bisa dicatatkan dan diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia pada Jumat (27/4/2018) pekan depan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Riendy Astria
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper