Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank MNC Internasional Tbk (MNC) memperkuat struktur permodalannya dengan melakukan penawaran umum terbatas (PUT) V. Lewat aksi korporasi ini MNC menargetkan penambahan modal sebesar Rp1 triliun.
Presiden Direktur MNC Benny Purnomo mengatakan seluruh dana hasil penjualan saham tersebut akan dipergunakan untuk memperluas kegiatan bisnis dari perseroan. Beberapa diantaranya adalah peningkatan aset produktif melalui pemberian kredit, penempatan dana serta pembelian surat berharga.
"Penawaran ini dilakukan memperkuat struktur permodalan karena sekarang bank dituntut untuk memperkuat modal. Dengan demikian modal bank menjadi Rp3 triliun dari sebelumnya Rp2 triliun," ujarnya usai Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) di Jakarta, Jumat, (15/7/2016).
Pengeluaran saham dalam portepel dilakukan dengan cara menerbitkan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD). Aksi ini merupakan yang kelima kalinya setelah anak usaha MNC Group ini go public.
Jumlah saham yang dikeluarkan oleh perseroan dalam rangkaian Penawaran Umum Terbatas V ini adalah sebanyak 5.311 299. 590 saham biasa. Dengan demikian, MNC akan memperoleh penambahan modal sebesar Rp531,12 miliar.
Selain itu pemegang saham juga diberi hak untuk membeli satu saham baru bernilai sama menggunakan waran seri 3. Sehingga total dana yang bisa dihimpun sekitar Rp1 triliun.
Bank MNC Terbitkan Saham Baru
PT Bank MNC Internasional Tbk (MNC) memperkuat struktur permodalannya dengan melakukan penawaran umum terbatas (PUT) V. Lewat aksi korporasi ini MNC menargetkan penambahan modal sebesar Rp1 triliun.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Abdul Rahman
Editor : Andhika Anggoro Wening
Topik
Konten Premium