Bisnis.com, JAKARTA— Kinerja return reksa dana saham, reksa dana campuran, dan reksa dana pendapatan tepat lebih tinggi dari kinerja indeks harga saham gabungan (IHSG) atau outperform sepanjang tahun berjalan ini.
Berdasarkan data PT Infovesta Utama yang dipublikasikan Kamis (2/6/2016), sepanjang Mei kinerja return ketiga reksa dana tersebut negatif, meski masih outperform dari IHSG. Begitu juga, kinerja sepanjang tahun berjalan (Januari-Mei) dimana ketiga jenis reksa terbuka tersebut memiliki kinerja yang lebih bagus dari IHSG.
Sepanjang tahun berjalan, return reksa dana saham tercatat 4,88%, reksa dana campuran 5,42%, dan reksa dana pendapatan tetap 6,21%. Sementara, IHSG yang menjadi acuan reksa dana saham tumbuh 4,44%.
Adapun, infovesta corporate bond index dan infovesta government bond index yang menjadi acuan reksa dana pendapatan tetap memiliki kinerja 4,35% dan 6,50%.
Indeks | Ytd 31 Mei 2016 (%) | MoM Mei 2016 (%) |
Infovesta equity fund index | 4,88 | -0,08 |
Infovesta balanced fund index | 5,42 | -0,31 |
Infovesta fixed income index | 6,21 | -0,26 |
IHSG | 4,44 | -0,86 |
Infovesta government bond index | 6,50 | 0,00 |
Infovesta corporate bond index | 4,35 | 0,82 |
Sumber: Infovesta