Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Vale Indonesia (INCO) Habiskan Rp5,39 Miliar untuk Kegiatan Eksplorasi Februari 2016

PT Vale Indonesia Tbk. (INCO) menghabiskan dana US$412.482,75 atau setara dengan Rp 5.39 miliar (dengan asumsi Rp13.087/US$) untuk biaya eksplorasi Februari 2016.
Aktifitas penambangan nikel milik PT Vale Indonesia, Tbk terlihat di Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan./JIBI-Paulus Tandi Bone
Aktifitas penambangan nikel milik PT Vale Indonesia, Tbk terlihat di Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan./JIBI-Paulus Tandi Bone

Bisnis.com, JAKARTA - PT Vale Indonesia Tbk. (INCO) menghabiskan dana US$412.482,75 atau setara dengan Rp 5,39 miliar (dengan asumsi Rp13.087/US$) untuk biaya eksplorasi Februari 2016.

Sekretaris Perusahaan Vale Indonesia Ratih Amri dalam keterbukaan informasi kepada Bursa Efek Indonesia, Jumat (11/3/2016), menyebutkan kegiatan eksplorasi perseroan masih berlanjut dan fokus di Blok Soroako Petea, Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan serta Blok Bahadopi di Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah.

“Eksplorasi dilakukan oleh perseroan bersama dengan pihak ketiga yang melibatkan 3 kontraktor,” paparnya.

Adapun hasil pengujian sedang dalam proses penghitungan cadangan dengan metode block modeling di Soroako.

Saat ini, lanjutnya, untuk eksplorasi di blok pomalaa sedang mengevaluasi data pengeboran sebelumnya.

Blok Soroako rencana memulai kegiatan di minggu ke-11 untuk pengeboran spasi random. Blok Bahodopi melanjutkan pengeboran spasi 100 m dan 200 m di Blok 2B.

“Seluruh aktifitas pengeboran dan pengambilan data geofisika direncanakan untuk mendapat profil laterit yang lengkap,” jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper