Bisnis.com, JAKARTA - Kurs jual Bank Indonesia menembus level Rp13.600-an pada Selasa (2/2/2016) di saat rupiah bergerak tipis di pasar spot.
Bank Indonesia menetapkan kurs tengah di Rp13.621 per dolar AS, menguat 78 poin atau terapresiasi 0,57% dari kurs tengah kemarin.
Kurs jual ditetapkan di Rp13.689 per dolar AS, sedangkan kurs beli berada di Rp13.553 per dolar AS. Selisih antara kurs jual dan kurs beli adalah Rp136.
Rupiah berfluktuasi di pasar spot antara level Rp13.602—Rp13.662 per dolar AS. Pada pukul 11.08 WIB, rupiah melemah 1 poin atau 0,01% ke Rp13.633 per dolar AS.
Mata uang Asia cenderung tertekan seiring dengan berakhirnya reli di bursa saham dan bursa komoditas minyak. Yen Jepang menguat sendirian, terapresiasi 0,28%.
Pelemahan paling dalam terjadi pada ringgit yang jatuh 1,12%. Penyelidikan oleh Kejaksaan Agung Swiss terhadap kasus 1MDB mengembalikan kasus dugaan penyimpangan dana oleh Perdana Menteri Najib Razak ke perhatian pasar.
Kurs Transaksi Bank Indonesia (Rupiah)
2 Februari | Rp13.621 |
1 Februari | Rp13.699 |
29 Januari | Rp13.846 |
28 Januari | Rp13.889 |
27 Januari | Rp13.871 |
Sumber: Bank Indonesia