Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HARGA KARET 18 September: Terkoreksi 2,78%, Dipengaruhi Harga Minyak dan Ekonomi Global

Kontrak karet untuk pengiriman Februari 2016, kontrak teraktif di Tokyo Commodities Exchange, ditutup merosot 2,78% ke harga 171,30 yen atau Rp21.713 per kilogram.
Harga karet terkoreksi tajam/ilustrasi
Harga karet terkoreksi tajam/ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA— Harga karet terkoreksi tajam pada Jumat (18/9/2015) mengikuti pergerakan harga minyak mentah.

Kontrak karet untuk pengiriman Februari 2016, kontrak teraktif di Tokyo Commodities Exchange, ditutup merosot 2,78% ke harga 171,30 yen atau Rp21.713 per kilogram.

Komoditas tersebut terus tertekan di sepanjang hari perdagangan, bergerak antara harga 171,20–175,20 yen per kilogram.

Harga kontrak karet bergerak mengikuti pergerakan harga minyak mentah. Kemarin, karet melonjak 3,16% mengikuti lonjakan 5,73% pada harga minyak WTI. Minyak WTI hari ini diperdagangkan merosot 1% ke harga US$45,43/barel setelah kemarin tergelincir 0,53%.

Investor juga mencemaskan potensi ekonomi global tumbuh semakin lambat setelah The Fed menjadikan perkembangan ekonomi global sebagai alasan menunda penaikan suku bunga acuan.

 

Pergerakan Harga Karet Kontrak Januari 2016 di TOCOM

 

Tanggal

Level

Perubahan

18/9/2015

171,30

-2,78%

17/9/2015

176,20

+3,16%

16/9/2015

170,80

+0,71%

15/9/2015

169,60

-3,85%

14/9/2015

176,40

-0,79%

Sumber: Bloomberg

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper