Bisnis.com, JAKARTA -- Pemerintah memenangkan Rp55 miliar dalam lelang pembelian kembali obligasi negara dengan cara penukaran (debt switch).
Lelang yang digelar Kamis (10/9/2015), itu menawarkan empat seri obilgasi negara dari enam seri obligasi yang ditawarkan pemerintah.
Jumlah nominal penawaran yang disampaikan peserta lelang Rp216 miliar. Penawaran terbesar masuk ke seri FR0028 yang jatuh tempo 15 Juli 2015, senilai Rp111 miliar, disusul FR0030 yang jatuh tempo 15 Mei 2016 sebesar Rp55 miliar.
Dari empat seri itu pemerintah memenangkan hanya seri FR0030 yang ditukar dengan dengan seri FR0073 yang jatuh tempo 15 Mei 2031 senilai Rp55 miliar. Setelmen hasil pelaksanaan lelang digelar pada 15 September 2015.