Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Petrosea Beli 51,29% Saham Mahaka Industri

PT Petrosea Tbk. membeli 51,29% saham PT Mahaka Industri Perdana senilai US$1,08 juta. Transaksi dilakukan lewat anak usaha Petrosea, yakni PT POSB Infrastructure Kalimantan.
Ilustrasi kilang minyak
Ilustrasi kilang minyak

Bisnis.com, JAKARTA -- PT Petrosea Tbk. membeli 51,29% saham PT Mahaka Industri Perdana senilai US$1,08 juta. Transaksi dilakukan lewat anak usaha Petrosea, yakni PT POSB Infrastructure Kalimantan.

Anak usaha itu menandatangani Akta Jual Beli Saham pada 6 Agustus 2015. Petrosea membeli kepemilikan saham PT Mahaka Industri Perdana sebanyak 4.100 saham atau sebesar 51,29% saham yang telah ditempatkan dan disetor penuh dari para pemegang saham PT Mahaka Industri Perdana.

"Total harga pengalihan saham sebesar US$1,08 juta," tulis Direktur Petrosea Johanes Ispurnawan dalam keterbukaan informasi, Jumat, (7/8/2015).

Petrosea dikendalikan oleh PT Indika Energy Tbk. Indika Energy memiliki 69,8% saham dalam Petrosea per 31 Juli 2015.

Sepanjang semester I/2015 Petrosea mendulang pendapatan US$114,72 juta, merosot 32,14% dari semester I tahun lalu.

Adapun, laba bersih pada paruh pertama tahun ini turun 60,26% menjadi US$1,06 juta dibandingkan dengan semester I/2014.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper