Bisnis.com, JAKARTA—Bursa Korea kembali menguat pada Kamis (16/4/2015). Indeks KOSPI kini hanya 2 kali ditutup melemah dalam 14 hari perdagangan.
KOSPI hari ini ditutup naik 0,94% ke level 2.139,90. Indeks bergerak pada kisaran 2.125,54–2.139,90 setelah menguat 0,67% ke level 2.134,14.
KOSPI bertahan di atas angka 2.100 setelah berhasil menembus level tersebut pada Selasa untuk pertama kalinya dalam 3 tahun.
Heo Pil Seok dari Midas International Asset Management mengatakan tren positif di bursa Korea didorong oleh aksi beli investor asing.
“Investor asing sepertinya tertarik oleh harga saham di Korea yang relatif murah dan kenaikan pendapatan korporasi,” kata Heo seperti dikutip Bloomberg.
Harga saham yang murah di Korea antara lain merupakan dampak dari won yang murah. Mata uang Korea Selatan terapresiasi 0,21% sepanjang tahun ini meski indeks dolar melonjak 9,08%.
Sebanyak 380 saham menguat dari 753 saham yang tergabung dalam indeks KOSPI, sedangkan 315 saham melemah dan 58 saham stagnan.
Saham Samsung Electroncis yang naik 2,14% dan saham Korea Electric Power yang naik 5,02% adalah pemimpin kenaikan KOSPI hari ini.
Pergerakan Indeks KOSPI
Tanggal | Level | Perubahan |
16/4/2015 | 2.139,90 | +0,94% |
15/4/2015 | 2.119,96 | +0,39% |
14/4/2015 | 2.111,72 | +0,61% |
13/4/2015 | 2.098,92 | +0,53% |
10/4/2015 | 2.087,76 | +1,40% |
Sumber: Bloomberg