Bisnis.com, JAKARTA—IHSG kembali ditutup menguat pada Selasa (7/4/2015). Rencana akuisisi oleh Hary Tanoesoedibjo terus mengatrol harga saham Bank Pundi.
IHSG hari ini menguat 0,79% pada penutupan ke angka 5.523,29 setelah dibuka naik 0,41% ke level 5.502,32.
Dari 508 saham yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, sebanyak 159 saham naik, 116 saham bergerak turun, dan 233 saham stagnan.
Dari 9 indeks sektoral BEI yang terdaftar di Bloomberg, sebanyak 8 indeks menguat dan 1 indeks melemah.
Saham PT Bank Pundi Indonesia Tbk (BEKS) kembali melonjak dengan kenaikan 34,48% pada penutupan. Rencana akuisisi oleh PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP) milik Hary Tanoe telah mendongkrak harga saham BEKS 46,31% sejak penutupan 1 April 2015.
Saham lain yang naik tajam adalah perusahaan manajemen arsip PT Multifiling Mitra Indonesia Tbk (MFMI) yang naik 21,27% dan saham PT PIkko Land Develompent Tbk (RODA) yang menguat 21,47%.
Saham apa saja yang menjadi top gainers dalam perdagangan Bursa Efek Indonesia hari ini? Berikut rinciannya:
Top Gainers
Kode | Harga (Rp) | (%) |
BEKS | 117 | +34,48% |
MFMI | 269 | +21,72% |
RODA | 430 | +21,47% |
BTON | 535 | +16,30% |
IIKP | 3.300 | +13,79% |
Sumber: Bloomberg