Bisnis.com, JAKARTA- Indeks harga saham gabungan (IHSG) saat penutupan perdagangan Jumat (22/8/2014) tercatat melemah 7,24 poin atau 0,14% ke level 5.198,9.
“Kami melihat bahwa sentimen positif dari kemenangan Jokowi-JK di MK hanya permulaan,” kata Periset Senior HD Capital Yuganur Wijanarko dalam risetnya.
Selanjutnya, ujar dia, pasar akan mengamati partai yang berkoalisi dengan kubu presiden-wapres terpilih Jokowi-Jusuf Kalla.
Peta koalisi tersebut, tambahnya, dinilai, akan menguatkan pemerintahan selanjutnya dan pembentukan pemerintahan transasi sebelum resmi menjabat Oktober 2014.